Hyundai dan Kia Meleset 3 Persen dari Target Penjualan Global 2023, Tapi ada Kenaikan
Reporter: Erwan Hartawan
Editor: Kusnadi Chahyono
Jumat, 5 Januari 2024 07:45 WIB
Hyundai Kona Electric 2024. (Foto: Hyundai Motor America)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Penjualan Hyundai dan Kia secara global mencatatkan hasil positif pada sepanjang tahun 2023. Tercatat mereka menjual sedikitnya 7,3 juta unit di 2023 atau naik 6.6 persen dibanding tahun sebelumnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dikutip dari Reuters, kenaikan tersebut sebenarnya masih 3 persen di bawah target mereka yaitu sebesar 7,52 juta unit. Melesetnya target disebabkan oleh banyak seperti kondisi ekonomi yang sulit, kenaikan suku bunga hingga inflasi.

Hal tersebut diyakini membuat masyarakat kesulitan membeli kendaraan dan menyebabkan permintaan turun. Meski demikian mereka yakin 2024 akan menjadi periode yang lebih baik dibanding tahun lalu.

Mereka optimis dapat menjual sedikitnya 7,44 juta mobil di seluruh dunia. Jumlah itu naik 2 persen dibanding pencapaian tahun lalu dan akan berfokus pada kendaraan elektrifikasi khusus BEV.

“Hyundai berencana untuk menjadi pemimpin di bidang elektrifikasi dan fokus pada optimalisasi profitabilitas serta memperkuat infrastruktur produksi kendaraan listrik global. Kami juga menetapkan strategi bisnis yang fleksibel agar bisa beradaptasi dengan perubahan pasar,” tulis Hyundai dalam siaran persnya.

Lebih spesifik, penjualan Hyundai berhasil meningkat 6,9 persen menjadi 4,2 juta kendaraan. Kenaikan terbesar berasal dari pasar domestik yang mencapai 10,6 persen menjadi 688.884 unit.

Sementara jumlah unit terjual di negara lain mengalami peningkatan sebesar 6,2 persen. Sepanjang tahun pabrikan asal Korea Selatan itu berhasil melepas 3,2 juta unit mobil di berbagai negara.

Pada 2024 Hyundai menargetkan melepas minimal 4,2 juta unit. Jumlah tersebut terdiri dari 704 ribu unit di Korea Selatan sementara sisanya di negara lain.

Sedangkan Kia, juga meraih hasil baik pada tahun 2023 dengan mencatatkan rekor penjualan yaitu 3,08 juta unit di seluruh dunia atau naik 6.3 persen. Permintaan di dalam negeri mengalami pertumbuhan 4,6 persen menjadi 538.822 unit.

Penjualan Kia di negara lain pun meningkat 6,7 persen. Sepanjang 2023 merek tersebut telah menjual 2,5 juta unit.

Pada tahun 2024, Kia memiliki target menjual sedikitnya 3,2 juta unit kendaraan. Jumlah itu terdiri dari 530.000 unit di Korea Selatan dan 2,63 juta unit di negara lain.

Pilihan Editor: Generasi Kedua Hyundai Kona ada Potensi Terbakar Pasca Tabrakan

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi