Motor Listrik Yadea Tawarkan Program Diskon hingga Rp 2 Juta
Reporter: Gooto.com
Editor: Kusnadi Chahyono
Selasa, 30 Januari 2024 08:47 WIB
Line-up motor listrik Indomobil Yadea yang terdiri dari T9, E8S Pro dan G6. (Foto: Yadea)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, JakartaIndomobil Yadea mengawali tahun 2024 mengusung tema ‘JaNEWary’ dengan menawarkan beragam keuntungan bagi konsumen. Selain subsidi pemerintah sebesar Rp 7 juta, kali ini konsumen mendapat tambahan potongan harga khusus hingga Rp 2 juta.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Line-up motor listrik Indomobil Yadea yang terdiri dari T9, E8S Pro dan G6 dipastikan dapat menerima subsidi pemerintah sebesar Rp 7 juta sejak Oktober 2023. Sehingga harga seluruh motor listrik tersebut menjadi lebih terjangkau dengan banderol mulai dari Rp 14 juta.

Gerry Kertowidjojo selaku Direktur PT Indomobil Emotor Internasional, mengabarkan, 29 Januari 2024, “Kami berharap di tahun ini semakin banyak masyarakat Indonesia yang dapat merasakan keuntungan secara langsung dalam menggunakan kendaraan listrik untuk kegiatan mobilitas harian.”

Motor listrik Indomobil Yadea berhasil mencatatkan jumlah verifikasi SISAPIRa terbanyak pada Oktober 2023 dengan total lebih dari 900 unit motor listrik. 

Pencapaian tersebut berhasil diraih berkat Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) seluruh model motor listrik Yadea yang telah mencapai 40 persen.

Pemerintah Republik Indonesia telah menetapkan durasi berlangsungnya program subsidi sebesar Rp 7 juta untuk setiap pembelian motor listrik (molis) di tahun 2024. Program subsidi pemerintah tersebut telah berlangsung dari Januari 2024 dengan kuota terbatas mencapai 50 ribu unit.

Pilihan Editor: Yadea Tawarkan Motor Listrik di e-Commerce hanya Rp 12.000

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi