MG Cyberster Red Top Edition. (Foto: MG)
GOOTO.COM, Jakarta - Morris Garage (MG) resmi merilis MG Cyberster Red Top Edition. Mobil listrik ini menawarkan cat eksklusif berwarna putih mutiara yang dikombinasikan dengan atap convertible berwarna merah.
Sementara untuk desain body masih mempertahankan khas mobil coupe, dengan kap mesin yang panjang dan bagian belakang yang pendek.
Dikutip dari Carnewschina, MG secara khusus menggandeng tim Danisi Italia dari mantan tim F1 Ferrari untuk melakukan penyetelan sasis MG Cyberster. Namun MG belum merilis power train dari edisi khusus ini.
Diprediksi, edisi ini mengambil basis dari Cyberster trim tertinggi yang dibekali baterai berkapasitas 77 kWh.
Kabin MG Cyberster Red Top Edition. (Foto: MG)
Baterai tersebut mampu menghasilkan output sebesar 400 kW atay sekitar 534 hp dan torsi puncak 725 Nm. Jarak tempuhnya 520 Km, serta mampu berakselerasi dari 0-100 Kpj hanya dalam 3,2 detik.
Rencananya, pada tahap awal Cyberster Red Top Edition hanya tersedia sebanyak 100 unit di China. Mobil ini dibanderol 365.800 yuan atau sekitar Rp 813 juta.
Sementara itu, untuk pasar Indonesia sendiri, Marketing & PR Director MG Motor Indonesia Arief Syarifudin mengatakan, pihaknya berpotensi membawa roadster listrik ini ke Tanah Air.
“MG Cyberster itu nanti akan mendarat di Indonesia, dan mendarat terlebih dahulu di Thailand,” ucap Arief, belum lama ini.
Pilihan Editor: Selain Mobil Listrik, MG Motor Hadirkan Mobil Hybrid di Indonesia
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto