Kalahkan Jepang, Cina Jadi Pengekspor Kendaraan Terbanyak di Dunia
Reporter: Erwan Hartawan
Editor: Kusnadi Chahyono
Jumat, 2 Februari 2024 08:45 WIB
Kapal BYD untuk pengiriman mobil BYD ke seluruh dunia. (Foto: BYD)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Industri otomotif Cina berhasil mengalahkan Jepang dalam urusan ekspor kendaraan paling banyak di dunia tahun 2023.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dikutip dari Japan Times, industri otomotif Cina diklaim lebih berani menggarap mobil listrik bertenaga baterai. Hal tersebut membuat mereka lebih dominan dalam hal ekspor kendaraan.

Di sisi lain, industri otomotif Jepang seperti Toyota dan Nissan nyatanya masih berhati-hati dan memilih mobil hybrid.

Asosiasi Produsen Otomotif Jepang (JAMA) merilis data yang menunjukkan pengiriman ekspor mobil, truk dan bus meningkat 16 persen menjadi 4,42 juta unit tahun lalu. Sedangkan, Cina tercatat mengekspor kendaraan sebanyak 4,91 juta unit. Artinya Cina lebih unggul 500 ribu lebih banyak dibanding ekspor mobil buatan Jepang.

Diketahui, pemborong utama ekspor mobil Cina adalah Rusia. Pasar Rusia ditinggalkan oleh produsen mobil Jepang dan Barat sebagai respons terhadap perang di Ukraina.

Peluang tersebut lantas dimanfaatkan oleh Cina yang mengalami lonjakan ekspor kendaraan energi baru Cina sebesar 80 persen, termasuk kategori mobil listrik. Simbol dari kenaikan ini adalah BYD, yang melampaui Tesla dalam penjualan mobil listrik global untuk pertama kalinya.

Dalam catatan 2023, penjualan BYD di luar China tahun lalu mencapai 240.000 kendaraan. Padahal, data menunjukkan bahwa total pada paruh kedua tahun 2022 hanya sekitar 50,000 unit.

Kesuksesan BYD di luar Cina disebabkan oleh harga yang lebih terjangkau dibandingkan kendaraan listrik dari Tesla dan Volkswagen. Di Eropa, harga kendaraan listrik BYD 20 persen hingga 40 persen lebih rendah dari harga rata-rata.

Pilihan Editor: Diler BYD Ini Paling Ramai Dikunjungi Calon Konsumen Mobil Listrik

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi