Ford Everest. (GOOTO/Rafif Rahedian)
GOOTO.COM, Jakarta - Agen pemegang merek (APM) Ford di Tanah Air, RMA Indonesia menginformasikan data penjualan mobil mereka. Sejak hadirnya next generation pada pertengahan tahun lalu, Ford Indonesia mampu membubukan penjualan sebanyak 300 unit.
Informasi tersebut dipaparkan langsung oleh Direktur Sales dan Marketing RMA Indonesia Steven Beteng. Dirinya menjelaskan bahwa angka penjualan mobil tersebut diraih Ford sejak Juli 2023.
“Penjualan tahun lalu, kita baru start launch lagi next generation di Juli. Sehingga baru bisa kerja maksimal di semester 2. Tahun lalu bisa capai angka 300 unit untuk second semester pertama,” kata dia dalam acara peluncuran dealer Ford di Tomang, Jakarta Barat, Senin, 26 Februari 2024.
Lebih lanjut dirinya mengatakan bahwa penjualan mobil mereka di Indonesia didominasi oleh Ford Everest. Model Everest sendiri, kata dia, berkontribusi sebesar 60 persen, sedangkan Rangers 40 persen.
Steven juga mengatakan bahwa Ford Indonesia belum ingin memasang target penjualan mobil yang tinggi di pasar otomotif Tanah Air. Dirinya mengaku saat ini belum ingin menambah volume mobilnya di Indonesia.
“Kita gak punya ambisi ratusan ribu unit. Limited tapi juga jadi kesempatan, kita fokus ke segmen di mana kita beroperasi saat ini, yakni Large SUV dan double cabin 4x4 automatic transmission,” jelas dia.
“Kita akan punya produk baru. Kita belum di ukuran Toyota dan pemain besar lain. Tapi kita beroperasi di segmen tempat kita berfokus,” tambah dia.
Namun sejauh ini Ford Indonesia belum mau membocorkan model mobil baru apa yang akan di pasar otomotif Tanah Air. Dirinya hanya menyebut akan menghadirkan model SUV baru yang sudah diluncurkan di beberapa negara.
“Saya di sini belum bisa ungkap apapun, tapi tahun depan akan perkenalkan SUV untuk expand market kami. Kami melihat ini kesempatan baik untuk Ford di pasar Indonesia,” ujar Steven.
Pilihan Editor: Ford Sedang Persiapkan Mobil Listrik di Indonesia, Kapan Diluncurkan?
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di membership.tempo.co/komunitas pilih grup GoOto