Lewis Hamilton. REUTERS/Hamad I Mohammed
GOOTO.COM, Jakarta - Pembalap Formula 1 Mercedes Lewis Hamilton secara terbuka memuji bos tim pabrikan Ferrari Frederic Vasseur. Pujian itu diutarakan setelah Hamilton resmi memperkuat tim Kuda Jingkrak pada musim depan.
Lewis Hamilton dan Frederic Vasseur nyatanya memiliki kedekatan di masa lalu. Keduanya diketahui telah menjalin kerja sama saat masih berkarier di kasta ketiga balap mobil paling bergengsi di dunia, yakni Formula 3.
“Saya memiliki hubungan yang sangat baik dengan Fred. Saya membalap untuknya di Formula 3 dan kami sangat sukses di sana, begitu juga di GP2. Di situlah kami meletakkan dasar hubungan kami saat ini,” kata dia.
“Kami selalu tetap berhubungan dan saya pikir saat itu dia akan menjadi bos tim yang hebat di Formula 1, tapi saat itu dia belum tertarik untuk beralih ke kelas utama,” kata Lewis Hamilton, dikutip Gooto.com dari Speedweek hari ini, Selasa, 27 Februari 2024.
Lebih lanjut pembalap berkebangsaan Inggris tersebut bahkan menyebut bahwa perubahan positif Ferrari dalam beberapa musim terakhir tidak akan terjadi jika Frederic Vasseur tidak datang. Seperti diketahui, Vasseur baru saja direkrut tim Kuda Jingkrak untuk menggantikan Mattia Binotto pada 2022.
“Sangat keren ketika dia berada di Alfa Romeo dan kemudian pindah ke Ferrari, saya sangat bahagia untuknya. Saya pikir bintang-bintangnya tepat, dan tanpa dia, perubahan mungkin tidak akan mungkin terjadi. Saya sangat bersyukur dan sangat senang dengan pekerjaan yang dia lakukan di Ferrari,” ucap dia.
Lewis Hamilton sendiri saat ini masih memperkuat tim pabrikan Mercedes. Ia pun telah menyelesaikan sesi tes F1 Bahrain 2024 dengan hasil yang cukup positif. Terbukti, dirinya berhasil menempati peringkat ke-3 di hari kedua.
Namun posisinya harus turun cukup jauh ke urutan 12 di hari ketiga tes Formula 1 Bahrain 2024. Sedangkan di hari pertama, pembalap yang kini berusia 39 tahun tersebut tidak mengikuti sesi tes.
SPEEDWEEK
Pilihan Editor: Marco Bezzecchi Jatuh Saat Masuk Pit di Tes MotoGP Qatar 2024
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di membership.tempo.co/komunitas pilih grup GoOto