Sprint Race MotoGP Qatar 2024: Jorge Martin Tak Tersentuh
Reporter: Gooto.com
Editor: Kusnadi Chahyono
Minggu, 10 Maret 2024 00:30 WIB
Jorge Martin start dari pole position tak tersentuh di MotoGP Qatar 2024, Sabtu malam, 9 MAret 2024. (Foto: Red Bull Content Pool)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, JakartaKuasai pole position MotoGP Qatar 2024, Jorge Martin (Prima Pramac Racing) melanjutkan dengan kemenangan Sprint Race yang digelar, Sabtu malam, 9 Maret, di sirkuit Losail. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sprint Race sepanjang 11 lap berhasil didominasi Jorge Martin, unggul dari pembalap Red Bull KTM Factory Racing, Brad Binder, dan pembalap Aprilia Racing Aleix Espargaro.

Pasca menang Sprint Race MotoGP Qatar 2024, pembalap bernomor #89 di Ducati Desmosedici GP24 mengatakan balapan kali ini sangat kencang. “Memang saya merasa kencang, tapi tidak seperti itu keadaannya. Saya hampir terjatuh di salah satu tikungan, sehingga sangat kesulitan,” ujar Jorge Martin.

Jorge Martin memenangi di Sprint Race MotoGP Qatar 2024. Sabtu malam, 9 Maret 2024. (Foto: Red Bull Content Pool)

“Kali ini saya bisa menang lagi, semoga dipertahankan sebisa mungkin di balapan panjang nanti. Kita akan pelajari hasil kali ini, saya sangat percaya diri dan bisa cepat dengan motor. Kita akan sempurnakan lagi, agar hadirkan tontonan untuk semua orang,” ujar Jorge Martin.

Berlanjut hasil Sprint Race MotoGP Qatar 2024, untuk posisi empat ditempati oleh pembalap Juara Dunia MotoGP 2022 dan 2023, Francesco Bagnaia. Dirinya kehilangan cengkeraman ban pasca ditekan oleh Aleix, sehingga harus menyerahkan posisi podium posisi tiga.

Kemudian posisi lima ditempati Marc Marquez, diikuti Enea Bastianini di posisi enam. Alex Marquez berhasil finis posisi tujuh, diikuti rookie Pedro Acosta di posisi delapan, dan Maverick Vinales finis posisi 9 sebagai juru kunci peraih 1 poin.

PosisiPoinPembalapTeamWaktu
112Jorge MartinPrima Pramac Racing 20:41.287 detik
29Brad BinderRed Bull KTM Factory Racing+0.548 detik
37Aleix EspargaroAprilia Racing+0.729 detik
46Francesco BagnaiaDucati Lenovo Team1.625 detik
55Marc MarquezGresini Racing MotoGP™1.872 detik
64Enea BastianiniDucati Lenovo Team2.322 detik
73Alex MarquezGresini Racing MotoGP™3.154 detik
82Pedro AcostaRed Bull GASGAS Tech34.431 detik
91Maverick VinalesAprilia Racing6.738 detik

Pilihan Editor: Jorge Martin Pole Position di MotoGP Qatar 2024, Marc Marquez P6

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi