Piaggio Indonesia Gelar Ride And Share 2024 untuk Berbagi ke Anak Yatim Piatu
Reporter: Erwan Hartawan
Editor: Kusnadi Chahyono
Rabu, 27 Maret 2024 16:00 WIB
Piaggio Indonesia Gelar Ride And Share 2024 untuk Berbagi ke Anak Yatim Piatu. (Foto: Dok PID)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - PT Piaggio Indonesia bersama Forum Wartawan Otomotif (Forwot) menggelar program Ride and Share, hari Minggu, 24 Maret 2024 kemarin.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Perjalanan menggunakan merek motor Piaggio, Vespa, Aprilia dan Moto Guzzi, puluhan peserta berangkat dari diler Sinergi Motoplex SCBD, Jakarta Selatan menuju lokasi donasi ke Masjid Al Amin yang berada di Radio Dalam, Jakarta Selatan.

"Kami atas nama PT Piaggio Indonesia sangat senang, dan berterima kasih sekali kepada rekan-rekan media yang telah memberikan dukungan yang luar biasa pada acara Ride and Share 2024," kata Ayu Hapsari selaku PR & Communications Manager PT Piaggio Indonesia.

Sementara itu, Indra Prabowo selaku Ketua Umum Forwot menyebut, kegiatan ini telah rutin dilakukan dalam menyambut bulan suci Ramadan dengan saling berbagi, dan berharap, bantuan tersebut bisa bermanfaat bagi yang menerimanya.

Bantuan tersebut, kemudian ditujukan untuk anak yatim dan kaum dhuafa yang menerima, serta pengurus dari majelis taklim.

Ayu kembali menyebut, pada acara Ride and Share tahun ini bahagia sekali kita dapat berkumpul, bersilaturahmi dengan rekan-rekan media mulai berbuka bersama hingga pengalaman city riding yang selalu seru.

"Kami senantiasa bersyukur bahwa kesempatan dan kebersamaan antara PT Piaggio Indonesia dan rekan-rekan media otomotif dapat menawarkan sedikit keceriaan bagi adik-adik asuh Masjid Al-Amin. Saya berharap di tahun depan kita masih diberikan kesempatan dan kesehatan untuk melaksanakan kegiatan sederhana kita. Sampai jumpa di acara Ride and Share tahun depan," tutup Ayu.

Pilihan Editor: BMW Gandeng Lego, Tanam Gemar Balap Sejak Dini

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi