Fitur Ini Bisa Tingkatkan Akselerasi Hyundai Ioniq 5 N
Reporter: Dicky Kurniawan
Editor: Rafif Rahedian
Sabtu, 20 April 2024 09:00 WIB
Hyundai Ioniq 5 N. (Foto: Hyundai)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Mobil listrik Hyundai Ioniq 5 N melakukan uji performa di Sirkuit Parcmotor Castelloli, Barcelona. Di sirkuit seluas 800 ribu meter persegi ini, Ioniq 5 N dipacu untuk merasakan performa yang ditawarkan powertrainnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pada Ioniq 5 N, ada beberapa fitur yang dapat meningkatkan akselerasinya. Fitur pertama adalah N Grin Boost, yang memiliki fungsi meningkatkan akselerasi dengan tambahan daya selama 10 detik.

Selanjutnya, ada fitur N Launch Control yang memiliki tiga tingkat traksi yang berbeda, untuk melaju dengan starter kendaraan tercepat sehingga pengemudi bisa memacu Ioniq 5 N layaknya mobil balap profesional.

Tidak hanya fitur yang dapat meningkatkan akselerasi, Hyundai Ioniq 5 N juga memiliki fitur N Drift Optimizer, yang mampu menyeimbangkan kendali secara real time untuk mempertahankan posisi kendaraan saat drifting. Fitur tersebut dilengkapi dengan Torque Kick Drift yang memungkinkan clutch kick action layaknya kendaraan rear-whell-drive ICE, sehingga bisa mendapatkan inisiasi drift yang cepat.

Fitur lain yang ada pada Ioniq 5 N adalah N Race, yang menawarkan mode berkendara dengan pengalaman mengemudi yang luar biasa. Fitur N Race dapat mengontrol konsumsi energi Ioniq 5 N sehingga meningkatkan daya tahan EV selama bereada di sirkuit, atau memungkinkan pegendara untuk menjaga performa mobil listrik tersebut.

Pilihan Editor: Lance Stroll Tercepat di FP1 Formula 1 Cina, Lewis Hamilton P18

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di membership.tempo.co/komunitas pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi