Lewis Hamilton di Sprint Race F1 Cina 2024. (Foto: Mercedes)
GOOTO.COM, Jakarta - Toto Wolff, Team Principal & CEO Mercedes-AMG Petronas Formula 1 tak menampik melakukan kesalahan di kualifikasi pasca Sprint Race F1 Cina 2024. Mengubah secara ekstrem mobil W14 yang membuat Lewis Hamilton tak bisa tembus di Q1 sehingga harus start dari posisi 18 dan finis posisi 9.
“Balapan kali ini, kami tidak memiliki mobil yang tepat: kami melakukan terlalu banyak perubahan ekstrem setelah Sprint dan itu membuat bagian terpenting di akhir pekan menjadi jauh lebih menantang,” ujar Toto Wolff.
Pria asal Austria ini menegaskan, “Kami tahu bahwa hasil hari ini secara keseluruhan belum cukup kuat, jadi kami harus menggali lebih dalam untuk melakukan perbaikan.”
Toto Wolff mengakui bahwa rombongan pembalap di belakang Red Bull bersaing sangat dekat, dan detail kecil dapat membuat perbedaan besar dalam hal posisi finis.
“Kami memiliki perkembangan untuk balapan mendatang yang kami harap merupakan langkah maju dan akan meningkatkan kualitas mobil,” ungkap Toto Wolff.
Andrew Shovlin, Trackside Engineering Director turut angkat bicara atas kekecewaan Lewis Hamilton. “Kami telah melakukan beberapa perubahan pada mobilnya setelah Sprint dan jelas, itu tidak memperbaiki mobilnya. Itu membuat Kualifikasi dan balapan menjadi sulit,” kata dia.
Lebih menjelaskan kesulitan yang dialami Lewis Hamilton, Andrew Shovlin menerangkan, “Dia kesulitan untuk membelokkan mobil dan harus menggunakan tenaga untuk melakukannya, sehingga merusak ban belakang. Kami memutuskan untuk memasukkannya saat Virtual Safety Car untuk mengimbangi mobil lain, namun sebagian besar pesaing kami melakukan hal yang sama setelah Safety Car diterapkan.”
Andrew Shovlin menegaskan akan bekerja keras untuk memastikan tim Mercedes-AMG Petronas Formula 1 melakukan pekerjaan lebih baik pada balapan berikutnya di Miami.
Pilihan Editor: Hasil Formula 1 Cina: Max Verstappen Juara, Lando Norris Runner-up
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto