Simak Cara Mudah Melihat Indikator Kampas Rem Cakram Harus Diganti
Reporter: Dicky Kurniawan
Editor: Rafif Rahedian
Selasa, 30 April 2024 09:00 WIB
Seorang montir mengganti kampas rem sepeda motor di kawasan Sumur Bor, Jakarta Barat (20/7). Pada arus mudik dan menjelang H-8 Idul Fitri bengkel ini mengalami peningkatan 3 kali lipat dari hari biasa. TEMPO/Marifka Wahyu Hidayat.
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Kampas rem berfungsi menekan piringan cakram untuk menghentikan laju motor. Karena terus bergesekan, hal itu dapat membuat kampas rem motor menjadi aus atau menipis.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pada saat kampas rem motor sudah tipis, pengereman dipastikan menjadi tidak maksimal dan membahayakan pengendara. Idealnya, kampas rem sebaiknya diganti jika sudah menempuh jarak 32.000 km atau selama satu tahun.

Ada beberapa ciri-ciri yang menandakan kampas rem motor sudah tipis dan perlu diganti. Pertama, adanya bunyi berdecit pada rem cakram saat pengereman. Kemudian tuas rem perlu ditarik lebih kuat, lalu terasa jarak pengereman semakin jauh, dan terasa rem menjadi kurang pakem.

Untuk menemukan dan merasakan salah satu ciri di atas, segera lakukan pengecekan untuk memastikan kondisinya masih layak pakai atau tidak. Berikut cara mengecek kampas rem motor untuk rem cakram, dikutip dari laman Wahana Honda hari ini, Selasa, 30 April 2024.

  1. Tidak perlu membongkar perangkat pengereman motor, cukup lihat secara langsung. Hal ini dimungkinkan karena kondisi kampas rem cakram bisa dengan mudah dilihat dengan mata telanjang.
  2. Ada dua komponen kampas rem cakram, yakni dudukan dan kampasnya itu sendiri. Jika kampas menipis, sebaiknya dilakukan penggantian dengan kampas baru.
  3. Indikasi lainnya adalah jarak piston kaliper rem yang terlihat sangat renggang.
  4. Bersihkan sisa-sisa pengereman yang biasanya menempel pada bagian kampas rem cakram dengan menggunakan udara bertekanan tinggi atau mengelapnya dengan kain hingga bersih.

Pilihan Editor: Hasil MotoGP Spanyol: Bagnaia Menangkan Pertarungan dengan Marc Marquez

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi