IIMS Surabaya 2023. (Foto: Dyandra Promosindo)
GOOTO.COM, Jakarta - Pameran Indonesia International Motor Show atau IIMS Surabaya 2024 digelar di Grand City Surabaya dari 29 Mei hingga 2 Juni 2024. Pada tahun ini, IIMS Surabaya menargetkan jumlah transaksi sebesar Rp 240 miliar selama lima hari perhelatan.
"Kami percaya acara ini tidak hanya akan mencapai target transaksi, tetapi juga memperkuat hubungan antara produsen, konsumen, dan komunitas otomotif di Jawa Timur dan sekitarnya," kata Presiden Direktur Dyandra Promosindo Daswar Marpaung dalam keterangan resminya, dikutip Gooto hari ini, Jumat, 31 Mei 2024.
IIMS Surabaya 2024 akan diikuti 26 merek mobil dan motor. Untuk mobil, merek yang ikut serta antara lain adalah BYD, Chery, Daihatsu, Honda, Mini Cooper, Morris Garage, Seres, Subaru, Toyota, Suzuki, dan Wuling.
Sementara itu, dari merek motor yang hadir adalah Aprilia, Benelli, GasGas, Husqvarna, KTM, Keeway, Moto Guzzi, Piaggio, Royal Enfield, dan Vespa. Kemudian, merek motor listrik yang ikut pameran ini adalah Alva Auto, Pacific E-Series, United E-Motor, Volta, dan ZPT Electric Vehicle.
Selain itu, ada juga konser musik IIMS Infinite Live yang dimeriahkan oleh Iksan Skuter, DJ Andrean, Ari Lasso, dan Yura Yunita. Berbagai program menarik lainnya juga dihadirkan, termasuk test drive dan test ride di area outdoor, juga test ride motor listrik di area indoor.
IIMS Surabaya 2024 dibuka setiap hari dari pukul 10.00-22.00 WIB. Harga tiket masuknya Rp 10.000, sementar untuk tiket IIMS Infinite Live dijual dengan harga Rp 100 ribu. Pembelian tiket bisa dilakukan secara daring melalui situs Indonesia Motor Show dan bisa juga membeli tiket secara offline di tiket box area pameran.
Pilihan Editor: Bikin SIM Sekarang Tak Bisa Lewat Calo, Wajib Ikut Ujian Praktik
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto