Hyundai Ioniq 5 N. (Foto: Hyundai)
GOOTO.COM, Jakarta - PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) bakal menghadirkan tiga mobil baru dalam ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS 2024). Namun Hyundai belum mengungkapkan model apa saja yang akan dirilis dalam pameran otomotif tersebut.
"Akan ada produk baru yang akan kami kenalkan, secepatnya kami informasikan. Selain itu juga akan ada special display," kata Head of Public Relation PT HMID Uria Simanjuntak dalam Konferensi Pers GIIAS 2024 di Jakarta, Rabu, 12 Juni 2024.
Dalam presentasinya di Konferensi Pers GIIAS 2024, Hyundai menampilkan siluet dari tiga mobil baru yang bakal mejeng di GIIAS 2024. Terlihat, mobil pertama menampilkan siluet dari Hyundai Ioniq 5 N, kemudian mobil selanjutnya adalah Kona Electric, dan satu special display yang modelnya masih belum diketahui.
Hyundai sendiri telah mengonfirmasi bahwa Ioniq 5 N debut di Indonesia dalam ajang GIIAS 2024. Hanya saja, belum diketahui apakah model performance dari Ioniq 5 tersebut akan mulai dipasarkan atau hanya diperkenalkan saja.
Untuk diketahui, Hyundai Ioniq 5 N merupakan mobil listrik yang mengambil basis dari Ioniq 5 yang sudah dipasarkan di global, termasuk Indonesia.
Bicara spesifikasi, Hyundai Ioniq 5 N dibekali motor elektrik yang mampu menghasilkan tenaga 478 kW atau setara dengan 650 PS melalui mode N Grin Boost. Jika dengan mode normal, tenaga yang dihasilkan tak kalah ngebut, yakni 448 kW atau setara 609 PS.
Motor penggeraknya ditenagai baterai berkapasitas 84 kWh yang dapat mengisi dari 10 hingga 80 persen dalam waktu 18 menit menggunakan charger 350 kWh. Baterai tersebut menghasilkan inverter two-stage yang diklaim meningkatkan efisiensi daya.
Versi performance dari Ioniq 5 ini juga dilengkapi N e-Shift dan N Active Sound Plus. N e-Shift berfungsi memberikan sensasi kendali atas daya dan perpindahan gigi, sementara fitur N Active Sound Plus meningkatkan pengalaman berkendara dengan menghasilkan suara yang mirip dengan bunyi knalpot pada mobil bensin.
Sementara itu, untuk Kona Electric sudah diperkenalkan dalam ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 pada Februari lalu. Bahkan, saat ini Hyundai telah membuka pemesanan untuk mobil listrik ini dengan harga mulai Rp 500 jutaan.
Pada ajang GIIAS 2024, nampaknya Hyundai akan resmi memasarkan Kona Electric dan mengumumkan harga resmi dari mobil listrik tersebut. Kona listrik ini akan hadir dalam empat varian, yakni Signature Long Range, Signature Standard Range, Prime Long Range, dan Prime Standard Range.
Soal spesifikasi, bila mengacu pada model globalnya, All New Kona EV dibekali baterai 65,4 kWh yang mampu memberikan jarak tempuh maksimal hingga 490 km. Kecepatan tertinggi Kona listrik ini 172 km per jam dan akselerasi dari 0 hingga 100 km per jam dapat dituntaskan dalam waktu 7,9 detik.
Pengisian daya baterai dari 10 persen hingga 80 persen membutuhkan waktu 43 menit dengan pengisian DC 100 kW. Selain itu, mobil ini juga sudah dilengkapi teknologi Vehicle-to-Load (V2L) yang bisa menyediakan tenaga listrik 110V/220V.
Pilihan Editor: Yamaha Indonesia Rilis Nmax Turbo, Harga Mulai Rp 37,7 Juta
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup