Adu Unggul Daihatsu Terios vs Suzuki XL7, Lebih Pilih Mana?
Reporter: Erwan Hartawan
Editor: Rafif Rahedian
Senin, 17 Juni 2024 10:00 WIB
Daihatsu Terios facelift, 8 Jui 2023. TEMPO/Rafif Rahedian
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Pasar mobil Low SUV (Sport Utility Vehicle) cukup ramai di Indonesia. Dua Low SUV yang memiliki penjualan tertinggi di tanah air adalah Daihatsu Terios vs Suzuki XL7.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sebagai contoh, pada pejualan mobil selama Mei 2024, Suzuki XL7 berhasil mencatatkan penjualan banyak 1.359 unit. Di sisi lain, Daihatsu Terios mampu terjual sebanyak 1.304 unit.

Terlepas dari segi penjualan, Daihatsu Terios memiliki ukuran panjang 4.455 mm, lebar 1.695 mm, tinggi 1.705 mm. Mobil ini juga memiliki wheelbase 2.685 mm. Sedangkan, Suzuki XL7 memiliki dimensi 4.450 mm, lebar 1.755 mm, dan tinggi 1.710 mm dengan wheelbase 2.740 mm.

Berbicara jantung pacunya, Daihatsu Terios Facelift menggunakan mesin berkode 2NR-VE DOHC berkapasitas 1.496 CC. Tenaganya bisa mencapai 103 HP di 6.000 RPM dengan torsi maksimum 136 nm di 4.200 RPM.

Sementara pada Suzuki XL7, mesinnya menggunakan kode K15B dengan isi silinder 1.462 CC. Mesin tersebut dapat mengeluarkan tenaga 103 HP di 6.0000 RPM diikuti torsi maksimum 138 Nm di 4.400 RPM.

Dari sisi eksterior, kedua mobil sama-sama sudah menggunakan lampu LED dilengkapi dengan DRL. Desain SUV juga terasa kental berkat penggunaan bumper di bagian depan, samping dan belakang.

Terdapat perbedaan pada ukuran ban yang digunakan di kedua mobil ini. Daihatsu Terios menggunakan velg dengan ukuran minimal 17 inci. Sedangkan Suzuki XL7 masih menggunakan yang berukuran 16 inci.

Kemudian beralih ke bagian interiornya. Daihatsu Terios Facelift mendapatkan head unit baru yang terkoneksi dengan Android Auto dan Apple CarPlay berukuran mulai 7 inci. Di Suzuki XL7, ukuran head unit yang digunakan mencapai 8 inci. 

Suzuki XL7 sudah mendapatkan fitur engine start stop (ESS). Sedangkan di Daihatsu Terios Facelift ada fitur key free entry. Yang cukup berbeda lagi adalah power outlet atau tempat cas. Daihatsu Terios Facelift sudah menggunakan model wireless charging. Sementara XL7 masih menggunakan model power outlet.

Mengenai harga, Daihatsu Terios dibanderol mulai dari Rp 241 jutaan hingga Rp 307 jutaan. Sedangkan XL7 dibanderol Rp 259 jutaan dan Rp 308 jutaan untuk varian hybridnya.

Pilihan Editor: Chery Rilis Harga Tiggo 5X di Indonesia, Mulai Rp 249 Juta

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi