Tiket Presale MotoGP Mandalika 2024 Diperpanjang hingga 30 Juni, Simak Harganya
Reporter: Erwan Hartawan
Editor: Rafif Rahedian
Jumat, 28 Juni 2024 18:30 WIB
Marc Marquez mengejar Marco Bezzecchi dan Jack Miller di MotoGP Mandalika 2023. Minggu, 15 Oktober 2023. (Foto: Red Bull Content Pool)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Pemesanan tiket presale MotoGP Mandalika 2024 sudah bisa dilakukan sejak 17 Mei. Awalnya, pembelian tiket MotoGP Mandalika ini dijadwalkan akan ditutup pada 17 Juni 2024.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Namun, Dyandra selaku official ticketing partner dari MotoGP Mandalika 2024, memutuskan untuk memperpanjang pemesanan tiket hingga 30 Juni 2024.

Sebagai informasi, kejuaraan MotoGP Mandalika dijadwalkan akan berlangsung pada 27-29 September 2024 di Sirkuit Mandalika, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Penonton bisa mendapatkan tiket dengan harga spesial melalui Dyandra. Setiap pembelian tiket MotoGP Mandalika nantinya juga akan mendapatkan tiket gratis masuk ke pameran Indonesia Internasional Motor Show atau IIMS 2025.

Berikut daftar harga yang tercantum saat presale, namun belum termasuk pajak:

- Festival: Rp 490.000- Grandstand zona E, F, G: Rp 560.000- Grandstand zona D, H, I: Rp 700.000- Grandstand zona C: Rp 1.050.000- Grandstand Premium zona J, K: Rp 1.400.000- Grandstand Premium zona B: Rp 1.610.000- Grandstand Premium zona A (Stand Pertamina): Rp 1.750.000.

Dalam pembeliannya, terdapat beberapa syarat, yakni pembeli hanya dapat membeli maksimal lima e-tiket MotoGP Mandalika 2024 dalam satu kali transaksi di aplikasi. Selain itu, e-tiket tidak dapat dibatalkan maupun dipindahtangankan atau digunakan dengan data diri yang berbeda.

Untuk batas usia, tiket presale MotoGP Mandalika 2024 hanya dapat dibeli oleh penonton yang sudah berusia minimal enam tahun.

Apabila pembeli sudah terlanjur melewatkan harga presale MotoGP Mandalika 2024, pecinta motor balap dapat membelinya dengan harga normal sebagai berikut:

- Festival-General Admission: Rp 700.000- Regular Grandstand Zone E, F, G: Rp 800.000- Regular Grandstand Zone C, D, H, I: Rp 1.000.000- Premium Grandstand Zone J dan K: Rp 2.000.000- Premium Grandstand Zone B: Rp 2.300.000- Premium Grandstand Zone A: Rp 2.500.000- VIP Hospitality Class Deluxe: Rp 15.000.000- VIP Hospitality Class Premiere: Rp 20.000.000.

Pilihan Editor: Ini Target Mario Aji di Moto2 Belanda 2024

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi