Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia. REUTERS/Ibraheem Al Omari
GOOTO.COM, Jakarta - Francesco Bagnaia baru saja merampungkan balapan MotoGP Belanda pada malam ini, Minggu, 30 Juni 2024. Rider tim pabrikan Ducati Lenovo Team tersebut berhasil keluar sebagai juara di Sirkuit Assen.
Bagnaia sukses mempertahankan posisi terdepannya sejak awal balapan MotoGP Belanda 2024. Hingga balapan berakhir, pembalap yang akrab disapa Pecco tersebut tak pernah sekalipun memberikan tahtanya ke sejumlah pesaingnya.
Dirinya dibuntuti oleh Jorge Martin (Prima Pramac Racing), yang berhasil menyelesaikan balapan MotoGP Belanda 2024 di urutan kedua. Sama seperti Bagnaia, posisi Jorge Martin juga tak diusik sejak awal balapan.
Barulah pada perebutan posisi ketiga para pembalap bersaing ketat demi mendapatkan podium di Sirkuit Assen. Setidaknya ada empat rider yang memperebutkan peringkat ke-3, yakni Maverick Vinales (Aprilia Racing), Marc Marquez (Gresini Racing), Fabio Di Giannantonio alias Diggia (Pertamina Enduro VR46 Racing Team) dan Enea Bastianini (Ducati Lenovo Team).
Posisi ketiga di MotoGP Belanda 2024 awalnya ditempati oleh Vinales, sebelum akhirnya direbut Marc Marquez di awal-awal putaran. Sayangnya Marquez gagal menahan serangan Diggia, dan harus merelakan posisi tiga besarnya.
Diggia juga tal bisa bertahan lama di posisi ketiga setelah dirinya gagal mempertahankan konsistensinya. Alhasil, Enea Bastianini mampu menempati posisi ketiga di akhir balapan MotoGP Belanda 2024.
Posisi Enea Bastianini dibuntuti oleh Marc Marquez, yang berada di urutan keempat di akhir putaran. Mantan pembalap tim pabrikan Repsol Honda tersebut diikuti oleh Vinales dan Diggia. Berikut hasil lengkapnya:
Hasil MotoGP Belanda 2024
1 | Francesco Bagnaia | Ducati Lenovo (GP24) |
2 | Jorge Martin | Pramac Ducati (GP24) |
3 | Enea Bastianini | Ducati Lenovo (GP24) |
4 | Marc Marquez | Gresini Ducati (GP23) |
5 | Maverick Viñales | Aprilia Factory (RS-GP24) |
6 | Fabio Di Giannantonio | VR46 Ducati (GP23) |
7 | Brad Binder | Red Bull KTM (RC16) |
8 | Alex Marquez | Gresini Ducati (GP23) |
9 | Raul Fernandez | Trackhouse Aprilia (RS-GP23) |
10 | Franco Morbidelli | Pramac Ducati (GP24) |
11 | Jack Miller | Red Bull KTM (RC16) |
12 | Fabio Quartararo | Monster Yamaha (YZR-M1) |
13 | Johann Zarco | LCR Honda (RC213V) |
14 | Augusto Fernandez | Red Bull GASGAS Tech3 (RC16) |
15 | Miguel Oliveira | Trackhouse Aprilia (RS-GP24) |
16 | Takaaki Nakagami | LCR Honda (RC213V) |
17 | Luca Marini | Repsol Honda (RC213V) |
Pedro Acosta | Red Bull GASGAS Tech3 (RC16) | |
Joan Mir | Repsol Honda (RC213V) | |
Marco Bezzecchi | VR46 Ducati (GP23) | |
Alex Rins | Monster Yamaha (YZR-M1) |
Pilihan Editor: Bagnaia Juara Sprint Race MotoGP Belanda, Marc Marquez Gagal Finis
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto