TGRI di Kejurnas Sprint Rally 2024. (Dok TGRI)
GOOTO.COM, Jakarta - Toyota Gazoo Racing Indonesia (TGRI) sukses meraih podium pertama di kelas H2 Kejurnas Sprint Rally 2024 Seri ke-3 yang berlangsung di Sirkuit Klipang Sidomuncul Tembalang, Semarang. Podium pertama ini diraih melalui pembalap TGRI Ryan Nirwan dan navigator Adi Indiarto.
Ryan dan Adi menggunakan mobil Toyota GR Yaris AP4, yang sebenarnya secara spesifikasi berada di bawah rivalnya yang sudah menggunakan spesifikasi Rally2 satu tingkat di atas. Namun, mobil ini mampu mengimbangi pesaing mereka dan bisa mencatatkan waktu tercepat di Special Stage (SS) 3.
"Meskipun Toyota GR Yaris AP4 kalah spesifikasi, namun tidak menggentarkan semangat engineer TGRI untuk memaksimalkan performanya yang membuat pembalap dapat tampil konsisten dan penuh percaya diri sepanjang lomba," kata Marketing Director PT Toyota Astra Motor (TAM) Anton Jimmi Suwandy dalam siaran pers yang diterima Gooto.
Ryan dan Adi mencatatkan waktu tercepat ketiga, yakni 4 menit 06.9 detik di Special Stage (SS) 1. Kemudian, pembalap TGRI ini mampu mempertahankan posisi tersebut di SS 2 dengan torehan waktu 04 menit 09.4 detik.
Hasil positif kembali diraih pembalap TGRI di SS 3 dengan menempati posisi pertama untuk catatan waktu tercepat 4 menit 03.7 detik. Namun, di SS 4, Ryan dan Adi gagal meraih podium dan hanya mencatatkan waktu 4 menit 27.2 detik.
"Kerja keras tim TGRI di track baru membuat kami sanggup beradaptasi dengan cepat agar dapat memaksimalkan segala aspek mobil ini, sehingga sukses meraih podium pertama kelas H2," ucap Ryan Nirwan.
Pilihan Editor: Sempat Terlibat Bentrokan, Mario Aji Kena Penalti di Moto2 Belanda
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto