Haval Jolion HEV. (Gooto/Dimas)
GOOTO.COM, Jakarta - PT Inchape Indomobil Energi Baru (GWM Indonesia) mengonfirmasi akan memproduksi lokal mobilnya di Indonesia dalam bentuk Completely Knock Down (CKD). Adapun mobil pertama GWM yang akan dirakit lokal adalah SUV hybrid Haval Jolion, yang akan diproduksi di pabrik Inchcape di Wanaherang, Bogor.
"Kami akan mulai produksi mungkin sekitar bulan Agustus. Tapi mungkin nanti tentu saja ada trial dulu dan ini sampai yang benar-benar mass production untuk kita jual," kata General Manager GWM Indonesia Constantinus Herlijoso saat ditemui di Jakarta, Rabu, 10 Juli 2024.
Setelah produksi lokal ini dijalankan, GWM Indonesia akan mengejar nilai Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) untuk mobilnya tersebut. Joso, sapaan akrab Herlijoso, mengatakan bahwa TKDN ini menjadi syarat yang ditetapkan pemerintah untuk perakitan atau produksi mobil di dalam negeri.
"Kalau ikut program ini bisa benefit luxury tax-nya lebih rendah, itu paling enggak TKDN-nya harus mencapai 40 persen. Mungkin ini tahap awal kami belum bisa sampai ke sana, tapi secara bertahap kami sedang mengusahakan untuk bisa sampai ke sana, ini yang masih kami diskusikan dengan pihak GWM karena 40 persen itu tergantung cara penilaiannya," ujarnya.
Joso juga mengatakan bahwa regulasi TKDN untuk mobil listrik dan mobil hybrid akan berbeda. Regulasi ini yang sedang didiskusikan oleh GWM bersama dengan pihak kementerian.
"Misalnya kalau BEV kan kita ngomong baterainya lokal saja sudah 40 persen, gitu yang contohnya. Tapi hybrid kan regulasi kalau baterainya lokal belum bisa disebut 40 persen," ujarnya.
Pilihan Editor: Chery Tiggo 8 Diperkenalkan di Indonesia, Berapa Harganya?
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto