Pasar Mobil Bekas
GOOTO.COM, Jakarta - Platform jual beli mobil bekas, Carro memprediksi pasar mobil bekas akan menembus angka US$ 56,34 miliar atau sekitar Rp 913 triliun di tahun ini. Angka tersebut akan meningkat hingga mencapai US$ 74,48 miliar atau Rp 1,2 kuadriliun.
Carro mengungkapkan bahwa 64 persen dari semua penjualan mobil bekas di paruh pertama tahun ini merupakan pelanggan milenial. Angka tersebut diperkirakan akan terus bertambah dalam waktu-waktu mendatang.
"Kami melihat banyak faktor positif yang terus mendorong pasar mobil bekas, seperti peningkatan pendapatan, jumlah keluarga yang semakin banyak, dan juga credit score yang semakin baik," kata Country Head Carro Indonesia Bryan Tan dalam siaran pers yang diterima Gooto.
Lebih rincinya, konsumen milenial banyak yang memiliki model mobil MPV (multipurpose vehicle) dengan total 41 persen. Kemudian, konsumen milenial untuk segmen city car sebanyak 35 persen dan untuk milenial yang membeli segmen mobil SUV tercatat sekitar 22 persen.
"Asalkan mobil yang dibeli bebas dari bekas banjir dan kecelakaan, dan dalam kualitas yang baik, mobil bekas bisa memberikan kenyamanan seperti layaknya mobil baru," ucap Tan.
Pilihan Editor: Mobil Listrik BYD M6 Meluncur di GIIAS 2024, Harga Mulai Rp 379 Juta
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto