Hyundai Stargazer di GIIAS 2024. (Foto: Gooto/Dimas Prassetyo)
GOOTO.COM, Jakarta - Hyundai STARGAZER tampil dalam pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024. Hadir sebagai segmen multi-purpose vehicle (MPV), STARGAZER bisa menjadi pilihan bagi calon konsumen yang ingin beli mobil keluarga berkapasitas tujuh penumpang.
STARGAZER dipasarkan di Indonesia dalam enam varian, yakni Active IVT, Active MT, Essential IVT, Essential MT, Style IVT, dan juga Prime IVT. Tersedia pilihan warna Titan Gray Metallic, Magnetic Silver Metallic, Creamy White Pearl, Midnight Black Pearl, Dragon Red Pearl with Black Roof (tipe Prime), Magnetic Silver Metallic with Black Roof (tipe Prime), Creamy White Pearl with Black Roof (tipe Prime), dan Dragon Red Pearl.
STARGAZER menggendong mesin Smartstream G1.5 MPI Inline empat silinder berkubikasi 1.497 cc. Konfigurasi mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga maksimum 115 PS pada putaran mesin 6.300 rpm dan torsinya 143,8 Nm di putaran mesin 4.500 rpm. Untuk mendukung pengalaman berkendara, STARGAZER telah dilengkapi dengan mode berkendara Eco, Normal, Sport, dan Smart.
Kabin Hyundai Stargazer di GIIAS 2024
Secara dimensi, STARGAZER memiliki panjang 4.460 mm, lebar 1.780 mm, tinggi 1.695 mm, dan jarak sumbu roda atau wheel base 2.780 mm. Kapasitas bagasinya bisa mencapai 585 liter.
Dari sisi eksterior, STARGAZER ini mengusung desain one curve yang futuristik. Tampang mobil ini memperlihatkan Horizon tupe DRL, lampu utama LED, dan H-shape LED Rear Combination Lamp. Tipe Prime dan Style dilengkapi dengan velg Diamond Cut Alloy Wheels berukuran 16 inci, sedangkan untuk tipe Essential dan Active menggunakan Alloy Wheels berdiameter 16 inci.
Interiornya menampilkan full digital cluster TFT LCD 4,2 inci dan layar infotainment 8 inci yang sudah terkoneksi dengan smartphone. Fitur-fitur seperti Electric Parking Brake (EPB) dan wireless charger juga sudah disematkan pada mobil keluarga ini.
Hyundai Stargazer di GIIAS 2024. (Foto: Gooto/Dimas Prassetyo)
Hyundai STARGAZER juga sudah dibekali dengan teknologi bantuan mengemudi dan fitur keselamatan Hyundai SmartSense. Teknologi tersebut mencakup Forward Collision-avoidance Assist (FCA), Lane Following Assist (LFA), High Beam Assist (HBA), Lane Keeping Assist (LKA), Blind-spot Collision-avoidance (BCA), Rear Cross-traffic Collision-avoidance Assist (RCCA), hingga Rear View Monitor (RVM).
Berikut daftar harga Hyundai STARGAZER:
- STARGAZER Active IVT: Rp 262,6 juta
- STARGAZER Active MT: Rp 249,6 juta
- STARGAZER Essential IVT: Rp 275,3 juta
- STARGAZER Essential MT: Rp 261,4 juta
- STARGAZER Style IVT: Rp 305,3 juta
- STARGAZER Prime IVT: Rp 320,9 juta.
Untuk merasakan langsung pengalaman berkendara dengan Hyundai STARGAZER, kunjungi booth Hyundai di Hall 10-10B GIIAS 2024, ICE BSD yang hadir hingga 28 Juli mendatang.
Pilihan Editor: Hyundai IONIQ 5 Tampil di GIIAS 2024, Simak Spesifikasi Lengkapnya
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto