BYD M6. (Gooto/Rafif Rahedian)
GOOTO.COM, Jakarta - Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS 2024) mengadakan malam spesial melalui acara Exhibitor Night yang berlangsung pada Sabtu malam, 27 Juli 2024. Acara ini merupakan rangkaian terakhir dari pameran GIIAS 2024 yang diadakan untuk memberikan apresiasi dan penghargaan kepada para peserta.
Pada malam tersebut diisi dengan pengumuman pemenang dari tiga kategori, yaitu Favourite Booth, Favourite Car dan Favourite Motorcycle serta puncaknya adalah pengumuman pemenang Miss Auto Show 2024. Dalam kesempatan ini, Gooto bakal merangkum mobil-mobil terfavorit di pameran GIIAS 2024.
Terhitung ada sembilan kategori penghargaan yang disajikan Gaikindo di GIIAS 2024. Beberapa kategori itu di antaranya adalah mobil SUV terfavorit, MPV terfavorit, mobil listrik terfavorit, hingga mobil yang paling banyak dikendarai di arena test drive.
Banyak mobil baru yang berhasil merebut pebghargaan sebagai mobil terfavorit di GIIAS 2024, di antaranya adalah BYD M6, Jetour Dashing, hingga GWM Tank 300. Sejumlah model tersebut menorehkan penghargaan yang berbeda-beda, sesuai dengan segmennya masing-masing.
Selain merek Cina, beberapa nama besar lain juga sukses menyabet penghargaan di GIIAS 2024, yakni Hyundai Ioniq 5 N, Lexus LM, hingga Honda e:N1. Sedangkan di kendaraan komersial, ada Hino 500 Series, UD Truck Quester E5 Escot dan Jetbus 5 SDD.
Berikut daftar mobil terfavorit di GIIAS 2024 sesuai dengan kategorinya:
• Favourite Passenger Car SUV diraih oleh GWM Tank 300
• Favourite Passenger Car MPV diraih oleh Lexus LM 350H 4 Seater
• Favourite Passenger Car Crossover diraih oleh Jetour Dashing
• Favourite Special Exhibit Car diraih oleh Honda e:N1
• Favourite Special Concept Car diraih oleh Hyundai N74
• Favourite Commercial Vehicle Truck diraih oleh Hino 500 Series FM 280 JD R
• Favourite Commercial Vehicle Bus diraih oleh Adiputro Jetbus 5 SDD
• Favourite Special Exhibit Commercial Vehicle diraih oleh UD Truck Quester E5 Escot
• Favourite Battery Electric Vehicle (BEV) diraih oleh Ioniq 5 N
• Most Driven Car diraih oleh BYD M6
Pilihan Editor: Daftar Mobil Baru yang Rilis di GIIAS 2024, GR Yaris hingga Triton
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto