Alex Rins di MotoGP Belanda 2024. (Foto: Yamaha)
GOOTO.COM, Jakarta - Alex Rins resmi memperpanjang kontraknya bersama tim pabrikan Yamaha. Pembalap bernomor start 42 tersebut akan bertahan di Monster Energy Yamaha hingga MotoGP 2026.
Managing Director Yamaha Motor Racing Lin Jarvis menyebut perpanjangan kontrak Rins untuk dua tahun lagi sejalan dengan rencana pabrikan untuk proyek MotoGP.
"Alex bukan hanya pembalap yang sangat berbakat dan cepat, tetapi dia juga cerdas secara teknis, pekerja keras, dan pemain tim yang sesungguhnya. Kolaborasi antara Alex dan Fabio memberikan keyakinan kepada Yamaha bahwa bersama-sama mereka dapat memperkuat proyek pengembangan motor," ujar Lin Jarvis dalam keterangan resminya.
Rins menambahkan bahwa dirinya memiliki tujuan yang jelas, yakni membawa Yamaha kembali ke kejayaannya. Namun dirinya harus absen dari MotoGP Inggris akhir pekan ini akibat cedera.
"Sejak menit pertama, saya sudah melihat keinginan Yamaha untuk berkembang dan bagaimana mereka mengerahkan semua sumber daya untuk mencapai tujuan tersebut. Sebagai hasilnya, dan berkat kerja keras kami, kami telah membuat beberapa langkah penting musim ini untuk menuju ke arah tersebut, dan kami ingin melanjutkannya di tahun-tahun berikutnya," tutur Rins.
"Saya senang bisa terus membawa pengalaman saya di MotoGP dan etos kerja saya ke tim yang telah terbukti bekerja sangat keras dan akan terus melakukannya," sambung dia.
Sebagai informasi, Rins tampil kurang maksimal akibat mengalami cedera kaki dan tangan pada MotoGP Belanda 2024. Rins menjalani operasi selama liburan musim panas dan telah memberikan 100 persen kemampuannya untuk pulih sepenuhnya tepat waktu agar bisa balapan di Sirkuit Silverstone.
Perpanjangan kontrak Rins di Yamaha tentu menambah daftar pembalap yang telah memiliki masa depan untuk musim 2025. Berikut ini daftar sementara rider MotoGP 2025:
1. Marc Marquez - Ducati Lenovo Team2. Francesco Bagnaia - Ducati Lenovo Team3. Pedro Acosta - Red Bull KTM Factory Racing4. Brad Binder - Red Bull KTM Factory Racing5. Fabio Quartararo - Monster Energy Yamaha MotoGP6. Alex Rins - Monster Energy Yamaha MotoGP7. Jorge Martin - Aprilia Racing8. Marco Bezzecchi - Aprilia Racing9. Luca Marini - Repsol Honda10. Joan Mir - Repsol Honda Johann11. Zarco - LCR Honda Castrol12. Maverick Vinales - Red Bull KTM Tech313. Enea Bastianini - Red Bull KTM Tech314. Alex Marquez - Gresini Racing15. Raul Fernandez - Trackhouse Aprilia Racing.
Pilihan Editor: Daftar Mobil Terfavorit di GIIAS 2024, Banyak Model Baru
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto