Mobil Listrik Semakin Banyak Pilihan, Ini Tanggapan Mazda Indonesia
Reporter: Gooto.com
Editor: Kusnadi Chahyono
Kamis, 8 Agustus 2024 14:00 WIB
Mazda EZ-6 gunakan fast charger dan sekali pengisian bisa menempuh jarak hingga 600 km. (Foto: Mazda)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, JakartaMobil listrik yang kian banyak pilihan untuk pasar kendaraan di Indonesia, ternyata dilirik banyak konsumen. Karena biaya mobilitas harian sangat jauh lebih hemat, biaya perawatan berkala murah, hingga pajak tahunan hanya ratusan ribu rupiah.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ricky Thio, selaku Chief Operating Officer PT Eurokars Motor Indonesia saat berbincang dengan Gooto, beberapa waktu lalu mengatakan bahwa masyarakat saat ini tengah ‘Fomo” dengan mobil listrik.

Dirinya mengungkapkan permintaan akan mobil Mazda masih stabil. “Melihat data dari penjualan di GIIAS 2024 ada 833 SPK untuk mobil Mazda. Kami punya kendaraan elektrifikasi yakni Mazda CX-60 hybrid,” kata dia.

Adapun Ricky Thio menegaskan bahwa Mazda tidak tinggal diam, karena perusahaan afiliasi di Cina yakni Changan Mazda sudah memperkenalkan mobil listrik sedan Mazda EZ-6.

“Mazda merupakan perusahaan yang memiliki ekosistem yang berprinsip, sehingga mereka tidak latah untuk melakukan percepatan mobil listrik. Masyarakat saat ini tengah ‘Fomo’ dengan mobil listrik, sifatnya hanya sementara. Mazda punya prinsip dan itu terus dikembangkan,” yakin Ricky Thio.

Sebagai informasi, Mazda EZ-6 diperkenalkan di Auto China 2024 pada bulan April lalu. Sedianya akan dijual di Cina dibawah kendali Changan Mazda. Murni menggunakan baterai listrik sebagai sumber tenaga, bisa menempuh jarak hingga 600 km untuk sekali pengisian.

Paling menarik dari Mazda EZ-6 ini adalah terdapat layar besar di tengah dasbor berukuran 14,6 inci yang bisa mengontrol berbagai fitur termasuk penyejuk kabin. Tatanan audio semakin mantap dengan 14 speaker lansiran Sony Sound System. 

Selama berkendara tidak akan merasa cepat lelah karena jok menerapkan ‘zero gravity’ membuat tubuh tertopang dengan baik saat duduk. Kabin juga merasa lapang dengan adanya atap panoramic.

“Saat ini masih menunggu kepastian apakah produk mobil listrik Mazda akan didatangkan ke garasi konsumen di Indonesia,” ujar Ricky Thio.

Pilihan Editor: 833 Unit Mobil Mazda Dipesan Selama GIIAS 2024, Model Ini yang Paling Laris

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi