Ini Tanda-tanda Motor Bakal Turun Mesin
Reporter: Dicky Kurniawan
Editor: Kusnadi Chahyono
Senin, 12 Agustus 2024 10:00 WIB
Uji materi Festival Vokasi Astra Honda Motor. (TEMPO/ Erwan Hartawan)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Motor yang sudah termakan usia, perlu mendapatkan perawatan rutin setiap bulan. Jika tidak dirawat, motor berpotensi mengalami kerusakan, bahkan yang terparah bisa membuat motor mengalami turun mesin.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Motor yang turun mesin tentunya tidak bisa digunakan. Pemilik perlu mengetahui tanda-tanda motor akan mengalami turun mesin.

Berikut tanda-tanda motor bakal turun mesin, dilansir dari laman Wahana Honda pada hari ini, Senin, 12 Agustus 2024.

1. Suara Kasar

Tanda motor akan turun mesin bisa dikenali ketika suaranya terdengar berbeda dari sebelumnya. Suara motor sedikit kasar. Jika tanda-tanda ini muncul, maka segera periksa kendaraan.

2. Kurang atau Tidak Bertenaga

Ketika motor kurang atau tidak bertenaga, bisa menjadi pertanda motor akan turun mesin. Saat motor kekurangan oli, pelumasan komponen di dalam mesin tidak akan maksimal, sehingga membuat beberapa komponen seperti seher atau ring seher kinerjanya melemah.

3. Susah Hidup

Motor yang akan turun mesin biasanya akan sulit dinyalakan atau dihidupkan. Hal ini disebabkan oli yang merembes ke ruang pembakaran dan membasahi busi, sehingga menimbulkan kerak pada busi. Rembesan oli akan menyebabkan mesin motor susah menyala karena proses pengapian yang tidak maksimal.

4. Muncul Asap Putih

Keluarnya asap putih dari knalpot motor bisa menjadi tanda adanya kebocoran di mesin. Asap putih ini biasa terjadi karena oli mesin rembes ke ruang bakar sehingga oli ikut terbakar. Jika hal ini terjadi, maka mau tidak mau harus membawanya ke bengkel untuk melakukan servis berat.

Pilihan Editor:  Bocoran Paten Motor Sport Listrik Yamaha, Belum Pasti Diproduksi

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi