Jatuh Lagi, Mario Aji Mengesankan di Latihan Moto2 Austria 2024
Reporter: Gooto.com
Editor: Rafif Rahedian
Sabtu, 17 Agustus 2024 16:00 WIB
Mario Aji di Moto2 Austria 2024.
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Rider muda Indonesia Mario Aji telah menyelesaikan sesi latihan Moto2 Austria di hari pertama, Jumat, 16 Agustus 2024. Penampilannya pun terbilang cukup positif, meski mengalami kecelakaan di sesi tersebut.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Meskipun kecelakaan itu tidak diharapkan, kami menunjukkan kecepatan dan kemajuan yang baik sejak hari pertama. Saya berterima kasih atas upaya tim dalam melakukan penyesuaian pada motor, yang membuat saya merasa sangat nyaman di lintasan," kata Mario Aji.

Lebih lanjut pembalap Idemitsu Honda Team Asia tersebut menjelaskan ada beberapa hal yang harus ditingkatkan jelang balapan Moto2 Austria 2024. Menurut Mario Aji, dirinya wajib memperbaiki gaya berkendaranya ketika melewati tikungan di Spielberg.

"Kami telah mengambil langkah maju yang signifikan. Masih ada beberapa hal dalam gaya berkendara saya yang dapat saya tingkatkan, terutama di beberapa tikungan yang perlu saya perbaiki," ujar dia.

"Meskipun terjadi kecelakaan, saya senang dengan hari ini, karena kami menunjukkan peningkatan. Kami perlu memastikan momentum positif ini selama kualifikasi," tambah Mario Aji.

Peningkatan yang diperlihatkan Mario Aji juga dibenarkan langsung oleh manajer Idemitsu Honda Team Asia, Hiroshi Aoyama. Dirinya juga memastikan bahwa kondisi sang rider Tanah Air tidak mengalami cedera akibat kecelakaannya di sesi latihan hari pertama.

"Mario, khususnya, tampil mengesankan, hanya terpaut kurang dari satu detik dari waktu terbaik hari itu. Meskipun mengalami kecelakaan, ia menjalani sesi latihan kedua yang sangat baik dan, untungnya, tidak cedera," ucap Hiroshi.

Sekedar informasi, Mario Aji hanya bisa menempati P22 di FP Moto2 Austria 2024. Namun performanya meningkat P1, dimana ia sukses menyelesaikan sesi di peringkat ke-15 lewat raihan waktu 1 menit 34,840 detik.

Pilihan Editor: Jakarta-Bogor Pakai Mobil Listrik Cloud EV, Habis Berapa Persen Baterainya?

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi