Mario Aji Jatuh Lagi di Moto2 Austria, Bagaimana Kondisinya?
Reporter: Gooto.com
Editor: Rafif Rahedian
Senin, 19 Agustus 2024 13:00 WIB
Mario Aji (34) di Moto2 Austria 2024.
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Pembalap muda Indonesia Mario Aji tidak mampu menorehkan hasil maksimal di Moto2 Austria pada Minggu, 18 Agustus 2024. Dirinya dilaporkan gagal menyentuh garis finis akibat mengalami kecelakaan atau terjatuh dari motor balapnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ini menjadi kedua kalinya secara berturut-turut Mario Aji mengalami kecelakaan di Moto2 2024. Sebelum jatuh di Spielberg, Austria, dirinya juga tergelincir di seri Inggris.

Kecelakaan tersebut dialami Mario Aji setelah terlibat bentrokan dengan pembalap lain di Moto2 Austria 2024. Alhasil, pembalap Idemitsu Honda Team Asia tersebut tak bisa melanjutkan balapan dan gagal menyentuh garis finis.

"Sulit untuk menerima kenyataan bahwa saya tidak dapat menyelesaikan balapan. Namun, saya telah mengambil beberapa pelajaran berharga dari pengalaman tersebut. Fokus kami sekarang beralih ke putaran berikutnya," kata Mario Aji.

"Dengan tes besok, saya berharap dapat membuat kemajuan lebih lanjut, terutama dalam menyempurnakan gaya berkendara saya agar lebih sesuai dengan motor Moto2. Sangat disayangkan bahwa saya tidak dapat menempuh lebih banyak kilometer selama balapan, tetapi tes mendatang memberikan kesempatan yang baik untuk meningkatkan kemampuan," tambahnya.

Sementara itu, manajer Idemitsu Honda Team Asia Hiroshi Aoyama menyayangkan insiden yamg menimpa Mario Aji di Moto2 Austria 2024. Pria berkebangsaan Jepang tersebut juga mengungkapkan bagaimana kondisi sang rider Tanah Air usai kecelakaan tersebut.

"Mario Aji mengawali balapan dengan baik di lap pembuka. Namun, rencana kami untuk memperkecil jarak dan meraih posisi terhambat saat Mario terlibat insiden dengan pembalap lain di tikungan terakhir, yang mengakibatkan kecelakaan," ujar Hiroshi Aoyama.

"Untungnya, Mario tidak cedera, tetapi mengecewakan karena kami berharap ia bisa mendapatkan lebih banyak pengalaman dan menyelesaikan lap tambahan di Moto2," tutup dia.

Pilihan Editor: Hasil MotoGP Austria: Bagnaia Menang Lagi, Marc Marquez Gagal Podium

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi