Harley-Davidson Indonesia Belum Pastikan Motor ber-CC Kecil Masuk ke Tanah Air
Reporter: Erwan Hartawan
Editor: Kusnadi Chahyono
Selasa, 20 Agustus 2024 13:00 WIB
Pop-up store Harley-Davidson di Senayan City Mall. (Foto: JLM Auto Indonesia)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Harley-Davidson memproduksi motor khusus untuk untuk beberapa negara dengan mesin kecil yakni 350cc dan 500cc. Motor yang lebih ringkas ini dijual untuk para pemula dengan harga yang murah mulai dari Rp 70 jutaan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Motor dengan nama X350 dan X500 sudah dijual di, Cina, Jepang dan Australia. Lalu bagaimana dengan pasar Indonesia?

Irvino Edwardly, Sales & Marketing Director JLM Auto Indonesia, selaku distributor resmi Harley-Davidson, menyebut sebenarnya terbuka jika diperbolehkan untuk jual X350 dan X500 di Indonesia.

"Melihat potensi pasar, kami tentu ingin mempunyai produk yang bisa lebih luas segmentasinya. Tapi saat ini belum ada keinginan dari Harley-Davidson pusat untuk buka di negara lain, tapi kami belum menutup kemungkinan," kata Irvino di Jakarta, Minggu, 18 Agustus 2024.

Lebih lanjut, sebenarnya Harley-Davidson Indonesia sudah memperlihatkan ketertarikan buat menjual motor tersebut. Mengingat rencananya ingin terus mengembangkan pasar di Indonesia.

"Sekarang inti penjualan di big bike, kami fokus ke sana terlebih dahulu," sambung Irvino Edwardly.

Namun, jika nantinya telah mendapat persetujuan dari Harley-Davidson pusat buat membawa X350 dan X500 ke Indonesia, tidak menutup kemungkinan motor tersebut akan langsung dijual. 

"Tentu kalau ada produk yang bisa membuka pasar (segmen) lebih luas, kami ingin sekali menghadirkan itu untuk pencinta Harley di Indonesia," yakn Irvino Edwardly.

Pilihan Editor: BMW CE 02 Bisa Dimodifikasi Unik

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi