Periklindo Berharap Adanya Penambahan Kuota Subsidi Motor Listrik di Era Prabowo
Reporter: Erwan Hartawan
Editor: Rafif Rahedian
Jumat, 13 September 2024 08:00 WIB
Motor listrik EM1 di ajang Honda EV Exhibition 2024. (Dok WMS)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Pemerintah telah menambahkan kuota subsidi motor listrik sebanyak 10.700 unit. Kini secara total kuota yang diberikan mencapai 60.700 unit, namun jumlah tersebut tampaknya masih kurang.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pada awal September 2024, diketahui laman SISAPIRa menginformasikan bahwa total subsidi yang sudah tersalurkan mencapai 59.870 unit.

Artinya, tersisa sekitar 987 motor listrik bersubsidi yang bisa dinikmati calon konsumen. Bahkan kuota tersebut diprediksi akan habis sebelum Desember 2024.

Melihat antusias dari masyarakat, Periklindo atau Perkumpulan Industri Kendaraan Listrik Indonesia berharap adanya tambahan kuota subsidi motor listrik sehingga bisa mengikuti permintaan konsumen.

“Motor listrik ada perkembangan yang positif sampai satu bulan ini, terakhir sudah 44 ribu dari alokasi 50 ribu,” kata Moeldoko, Ketua Umum Periklindo sekaligus Kepala Staf Kepresidenan di Jakarta Pusat beberapa waktu lalu.

Sementara itu, mengingat bakal adanya pergantian presiden, ia meyakini kebijakan terkait kendaraan ramah lingkungan termasuk pemberian subsidi motor listrik dapat berlanjut di pemerintahan Prabowo Subianto.

Sebagai informasi saat ini ada 56 model yany mendapatkan subsidi motor listrik di Indonesia. Per Januari 2024 ada 19 merek motor listrik yang masuk dalam daftar insentif.

Kemudian di awal tahun, data SRUT (Sistem Sertifikasi Registrasi Uji Tipe) Kemenhub melaporkan ada 74.998 unit motor listrik di Tanah Air.

Subsidi ini membuat konsumen bisa membeli motor listrik dengan harga cukup terjangkau mulai Rp 5 jutaan, seperti model Greentech Unity. Kemudian ada Smoot Tempur Rp 11,5 juta atau Smoot Zuzu Rp 12,9 juta.

Pilihan Editor: FDR Rilis Ban Baru di FDR Day 2024 Sidoarjo

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi