GWM Haval Jolion HEV Rakitan Indonesia Mulai Diproduksi
Reporter: Erwan Hartawan
Editor: Rafif Rahedian
Sabtu, 14 September 2024 09:00 WIB
GWM Haval Jolion HEV.
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - GWM Indonesia meresmikan lini produksi di Inchcape Manufacturing Facility di Wanaherang, Bogor, Jawa Barat. Acara ini menandai dimulainya produksi lokal SUV hybrid GWM Haval Jolion HEV.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Perayaan ini diklaim sebagai komitmen Inchcape dalam memperkuat sektor otomotif Indonesia dengan fasilitas manufaktur pertamanya di dunia.

“Kemitraan strategis global dengan GWM ini menjadi bukti mengapa Inchcape merupakan salah satu distributor global yang paling tepercaya bagi para mitra kendaraan kami, memberikan pengalaman yang luar biasa bagi pelanggan. Kami sangat menantikan lebih banyak lagi capaian dan kesuksesan dari GWM di Indonesia," kata Ruslan Kinebas, CEO, APAC, Inchcape Plc dalam keterangan resminya, Jumat, 13 September 2024.

Sementara itu, President Director Inchcape Automotive Indonesia Khoo Shao Tze mengatakan, sebagai distributor pihaknya memanfaatkan keahlian dan jaringan global untuk membangun merek-merek otomotif terkuat di pasaran.

"Indonesia adalah pasar yang sangat penting bagi Inchcape, dan langkah kami untuk mendirikan jalur perakitan lokal bagi GWM adalah bukti dari hal tersebut. Peresmian hari ini menandai langkah signifikan dalam perjalanan GWM untuk mendukung ekosistem NEV yang sedang berkembang di Indonesia," sambung Khoo Shao Tze.

Lini produksi dan operasi logistik GWM di Inchcape Manufacturing Facility memiliki luas 20.277 meter persegi dari total luas fasilitas 411.392 meter persegi.

Lini produksi GWM memiliki kapasitas produksi sekitar 7.000 unit per tahun, dikelola oleh sekitar 100 personel khusus di bidang Produksi, Manajemen Kualitas, Teknik, dan Logistik.

GWM juga berkomitmen untuk melakukan investasi sumber daya manusia yang dilakukan, dimana divisi Manajemen Mutu telah menjalani pelatihan bersertifikat dari Kantor Pusat GWM.

Pelatihan ini membuat mereka memenuhi syarat sebagai Authorized Quality Control Representatives (Perwakilan Kontrol Kualitas Resmi) untuk GWM di Indonesia.

Dalam program ini, perwakilan Indonesia diakui sebagai yang terbaik. Dibanding empat negara lain, wakil Tanah Air diklaim lebih unggul dalam penguasaan materi pelatihan yang berkaitan dengan Sistem Manajemen Mutu, Proses Manajemen Mutu, dan Evaluasi.

Pilihan Editor: Tim Moto2 Preicanos Pecat Bo Bendsneyder, Salahkan Pertamina

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi