Pembalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales mengungguli pembalap Pramac Racing Jack Miller, Petronas Yamaha SRT Fabio Quartararo dan Pramac Racing Francesco Bagnaia dalam balapan MotoGP Emilia Romagna di Sirkuit Misano Marco Simoncelli, Misano, Italia, Ahad, 20 September 2020. REUTERS/Jennifer Lorenzini
GOOTO.COM, Jakarta - Jadwal MotoGP Emilia Romagna 2024 di Sirkuit Misano bakal dimainkan pada akhir pekan nanti. Ini menjadi arena bertarung para pembalap untuk perebutan poin.
Meski memakai Sirkuit Misano, namun penyelenggaraan MotoGP Emilia Romagna 2024 akan berbeda dengan seri San Marino. Jika Grand Prix MotoGP San Marino berlangsung pada pukul 19.00 WIB, MotoGP Emilia Romagna akan digelar lebih cepat, pada 18.00 WIB.
Dalam balapan kali ini, pembalap Gresini Racing Marc Marquez tentu menjadi sorotan. Pasalnya, Marquez tampil gemilang sebagai pemenang beruntun usai comeback dengan start dari posisi sembilan pada balapan sebelumnya.
Selain itu, Marc Marquez juga merupakan juara bertahan di MotoGP Emilia Romagna yang terakhir kali digelar pada 2021. Jadwal MotoGP Emilia Romagna 2024 bakal sengit dan bisa jadi salah satu penentu dalam perebutan gelar juara musim 2024.
Dalam klasemen MotoGP 2024 saat ini, Jorge Martin yang blunder di MotoGP San Marino, karena tukar motor, masih di posisi puncak dengan raihan 312 poin. Martin hanya unggul tujuh poin dari Francesco Bagnaia yang berada di peringkat kedua. Sementara di urutan ketiga ada Marc Marquez, yang tertinggal 46 poin dari Bagnaia.
Baik Bagnaia maupun Enea Bastianini, tentu tidak ingin kehilangan malu untuk kedua kalinya dengan kembali kalah dari Marquez. Pasalnya, Misano merupakan kandang bagi Ducati.
Berikut Jadwal MotoGP Emilia Romagna 2024:
Jumat, 20 September 2024
14:00-14:35 WIB Moto3 Free Practice14:50-15:30 WIB Moto2 Free Practice15:45-16:30 WIB MotoGP Free Practice Nr. 118:15-18:50 WIB Moto3 Practice Nr. 119:05-19:45 WIB Moto2 Practice Nr. 120:00-21:00 WIB MotoGP Practice
Sabtu, 21 September 2024
13:40-14:10 WIB Moto3 Practice Nr. 214:25-14:55 WIB Moto2 Practice Nr. 215:10-15:40 WIB MotoGP Free Practice Nr. 215:50-16:05 WIB MotoGP Kualifikasi 1 (Q1)16:15-16:30 WIB MotoGP Kualifikasi 2 (Q2)17:50-18:05 WIB Moto3 Kualifikasi 1 (Q1)18:15-18:30 WIB Moto3 Kualifikasi 2 (Q2)18:45-19:00 WIB Moto2 Kualifikasi 1 (Q1)19:10-19:25 WIB Moto2 Kualifikasi 2 (Q2)20:00 WIB MotoGP 13 Laps Sprint Race
Minggu, 22 September 2024
13:40-13:50 WIB MotoGP Warm Up15:00 WIB Moto3 20 Laps Race16:15 WIB Moto2 22 Laps Race18:00 WIB MotoGP 27 Laps Race.
Pilihan Editor: 20 Mobil Listrik Terlaris di Agustus 2024, BYD Seal Teratas
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto