Yamaha Percaya Penjualan Motor 2024 Capai Target
Reporter: Erwan Hartawan
Editor: Rafif Rahedian
Selasa, 24 September 2024 08:00 WIB
PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIIM) menggelar ajang Clan of Classy dengan menggunakan Fazzio Hybrid Connected. (Foto: Yamaha)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Penjualan motor di Indonesia menunjukkan angka yang baik. Terbukti, sejak Januari sampai Agustus 2024 telah mencapai angka 4.342.781 unit di pasar domestik.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Jumlah tersebut naik sekitar 3,1 persen dibandingkan dengan periode serupa di 2023. Sebab tahun lalu hanya ada di angka 4.211.737 unit saja.

Melihat data tersebut, Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) percaya pasar kendaraan roda dua di Tanah Air terus bertumbuh. Sehingga target yang telah ditetapkan oleh Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) sebesar 6,5 juta unit bisa tercapai di akhir tahun nanti.

"Dilihat dari kondisi ekonomi Indonesia, kita masih optimistis ya. Akan tetapi itu tidak hanya tergantung pada Yamaha namun sama pabrikan yang lain,” ujar Rifki Maulana, Manager Public Relations YIMM saat ditemui di Bandung, Sabtu, 21 September 2023

Lebih jauh Rifki menjelaskan bahwa penjualan motor banyak dipengaruhi oleh beberapa hal seperti situasi politik, ekonomi sampai sosial. Oleh karenanya, Ia pun berharap kondisi di Indonesia tetap baik-baik saja jelang Pilkada (Pemilihan Kepala Daerah) serentak.

"Alhamdulilah dari Pemilu kemarin cukup kondusif, jadi saya pikir pasti tidak ada efek buruk juga untuk industri kendaraan roda dua,” sambung Rifki.

Rifki juga menuturkan kalau penjualan motor Yamaha sendiri masih sesuai harapan. Sehingga pabrikan berlogo garpu tala itu yakin bisa mencapai target yang telah mereka tentukan.

Bahkan Yamaha mengklaim penjualan motor di 2024 mengalami kenaikan jika dibandingkan dengan data di periode serupa di 2023

“Namun saya tidak bisa jawab berapa persentase (Kenaikannya),” pungkas Rifki.

Pilihan Editor: Hasil Sprint Race MotoGP Emilia Romagna: Bagnaia Juara, Marc Marquez Nyaris Podium

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi