Melihat Sepak Terjang Presiden Hyundai Indonesia yang Baru
Reporter: Dicky Kurniawan
Editor: Rafif Rahedian
Rabu, 16 Oktober 2024 12:00 WIB
Ju Hun Lee ditunjuk sebagai President Director Hyundai Motors Indonesia. (Dok HMID)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Hyundai Motor Company mengumumkan bahwa Presiden Director PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) Woojune Chaa digantikan oleh Ju Hun Lee. Nahkoda baru Hyundai Indonesia ini sebelumnya menjabat sebagai Head of Hyundai Motor Asia Pacific New Business Strategy Group.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Kepemimpinan Woojune Cha berperan penting dalam menjadikan Hyundai sebagai pemimpin elektrifikasi kendaraan di Tanah Air. Saya berharap bisa melanjutkan langkah besar ini dan memberikan kontribusi untuk kesuksesan Hyundai di masa depan," kata Hun Lee dalam siaran pers yang diterima Gooto pada hari ini, Rabu, 16 Oktober 2024.

Hun Lee bukan orang baru di pabrikan mobil asal Korea Selatan ini. Dia memiliki pengalaman di industri otomotif lebih dari 23 tahun. Lee juga sempat menjabat sebagai Head of Korea Sales Strategy Team Hyundai.

Dengan kata lain, Lee ini memiliki peran penting di divisi bisnis Hyundai dengan pengalaman yang dimilikinya. Mengemban tugas baru di Hyundai Indonesia, Lee memiliki visi untuk menghadirkan inovasi serta mendorong penjualan mobil Hyundai di Tanah Air.

Lee juga memiliki kapasitas untuk mengidentifikasi masalah dan membuat rencana pengembangan, termasuk menghadirkan inovasi yang relevan. Dengan demikian, diharapkan Hyundai Indonesia bisa memperkuat pertumbuhan penjualannya di Indonesia, serta berkontribusi memajukan industri otomotif Tanah Air.

Pilihan Editor: Tips Atasi Masalah Setang Motor Bengkok agar Tetap Aman Dijalan

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi