Mercedes-Benz S-Class S680 Guard bisa menahan ledakan dan senapan serbu. (Sumber: Mercedes-Benz)
GOOTO.COM, Jakarta - Sebanyak 60 unit Mercedes-Benz S-Class akan digunakan sebagai kendaraan resmi tamu negara dari seluruh dunia dalam acara Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden ke-8 Republik Indonesia, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, pada 20 Oktober 2024. Seluruh unit ini akan disediakan langsung oleh Mercedes-Benz Indonesia.
"Pelantikan presiden merupakan momen bersejarah bagi bangsa Indonesia dan Mercedes-Benz bangga dapat kembali mendukung dan berpartisipasi dalam acara bersejarah ini," kata CEO PT Inchcape Indomobil Distribution Indonesia, Roelof Lamberts dalam siaran pers yang diterima Gooto pada hari ini, Jumat, 18 Oktober 2024.
"Dengan lebih dari lima dekade pengalaman, Mercedes-Benz selalu dipercaya sebagai penyedia kendaraan kepresidenan, mulai dari era Presiden Soekarno hingga Presiden Jokowi. Ini menunjukkan komitmen kami yang berkelanjutan terhadap keamanan dan kenyamanan para pemimpin bangsa," ucap Lamberts menambahkan.
Sekretaris Kementerian Sekretariat Negara Setya Utama mengatakan bahwa Mercy S-Class ini dipilih karena keandalan dan standar keamanan tinggi untuk mendukung mobilisasi para tamu VVIP. Sebab, dalam acara pelantikan ini, sejumlah tamu negara dan tokoh penting akan hadir.
"Kementerian Sekretariat Negara bertanggung jawab dalam memastikan ketersediaan kendaraan VVIP untuk agenda kenegaraan seperti ini," ucap Setya.
Ini bukan pertama kali Mercedes-Benz menyediakan mobil untuk acara kenegaraan. Sebelumnya, mobil Mercedes-Benz juga digunakan pada Konferensi Tingkat Tinggi IMF Bali 2018, Pelantikan Presiden RI 2019, dan HUT RI 2024 di Ibu Kota Nusantara (IKN).
Pilihan Editor: Jangan Kelamaan di Rest Area, Kartu e-Toll Ternyata Bisa Kedaluwarsa
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto