Royal Enfield Bakal Rilis Motor Listrik pada 4 November 2024
Reporter: Dicky Kurniawan
Editor: Rafif Rahedian
Sabtu, 19 Oktober 2024 13:00 WIB
Royal Enfield Bullet 350. 15 Februari 2024. TEMPO/Dimas Prassetyo
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Royal Enfield baru-baru ini merilis teaser peluncuran motor terbarunya di akun Instagram resminya. Motor baru ini disinyalir merupakan motor listrik pertama Royal Enfield.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dalam klip video pendek yang diunggah, terlihat suasana luar angkasa, dengan satu atau dua motor Royal Enfield yang terjun dengan menggunakan parasut. Motor tersebut terlihat mengambang dengan tenang di luar angkasa.

Dalam unggahan tersebut, akun Instagram Royal Enfield mengunggah teaser ini berkolaborasi dengan akun Instagram Royal Enfield EV. Di bagian akhir video, ada tulisan "The Drop. 04.11.2024".

Royal Enfield sendiri tidak merahasiakan fakta bahwa mereka tengah menggarap opsi kendaraan listrik. Bahkan, pabrikan motor yang berkantor pusat di India ini melangkah lebih jauh dengan membeli saham ekuitas di Stark Future pada akhir 2022.

Royal Enfield juga memamerkan motor uji Himalayan bertenaga listrik yang bernama Him-E ke ajang EICMA tahun lalu. Meski belum tentu Him-E yang akan dirilis sebagai motor baru ini, namun Royal Enfield telah mengajukan aplikasi merek dagang untuk nama Flying Flea di India, termasuk dokumen patennya.

Flying Flea merupakan motor yang digunakan pasukan Inggris selama Perang Dunia II. Motor yang sangat ringan ini diterjunkan secara khusus dari bagian belakang pesawat C-47 dalam sangkar baja khusus untuk membantu mereka mendarat dengan aman dan siap untuk dikendarai.

Dari video teaser yang diungkap, motor yang terjun dari luar angkasa ini ada kecocokan dengan konsep Flying Flea pada masa Perang Dunia II. Tapi, lebih baiknya kita nantikan motor apa yang akan dirilis Royal Enfield bulan depan.

Pilihan Editor: Jangan Kelamaan di Rest Area, Kartu e-Toll Ternyata Bisa Kedaluwarsa

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi