Toyota GR Corolla Bakal Turun di Balap Touring TC America
Reporter: Dicky Kurniawan
Editor: Rafif Rahedian
Selasa, 22 Oktober 2024 07:00 WIB
Toyota GR Corolla. (Dok Toyota)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Toyota Corolla bakal kembali ke lintasan balap melalui model GR Corolla. Mobil ini dibuat khusus untuk musim perdana seri TC America, yang memadukan kelas TCX dan TC menjadi satu kategori.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Melansir laman The Drive hari ini, Selasa, 22 Oktober 2024, tenaga Toyota GR Corolla yang digunakan di TC America berasal dari mesin tiga silinder 1,6 liter turbocharged, sama dengan yang digunakan pada model produksi.

Mobil ini menggunakan Transmisi Otomatis Langsung (DAT) delapan kecepatan. Ini merupakan transmisi yang sama yang telah diiuji Toyota di lintasan balap di Jepang dan sekarang tersedia sebagai opsi pada GR Corolla produksi reguler.

Divisi Gazoo Racing Toyota membuat sejumlah modifikasi lain untuk GR Corolla di TC America ini. Mereka menambahkan kaliper rem depan enam piston dan kaliper rem belakang dua piston yang disedikan oleh Alcon. Kemudian, ada struts khusus model yang dirancang sendiri, shocck JRi yang dapat disetel ganda, dan sayap belakang yang besar.

Bagian dalamnya masih belum terungkap, namun Toyota menambahkan roll cage yang disetujui FIA, dengan jok fiberglass OMP dan sabuk pengaman enam titik.

Toyota GR Corolla TC akan melakoni debut balapnya pada tahun 2025. Musim TC America 2025 dimulai pada 28 Maret di Sonoma Raceway di California. 

Kalender tersebut mencakup delapan balapan yang tersebar di seluruh negeri. Para peserta akan berlomba di Circuit of the Americas, Sebring International Raceway, dan Indianapolis Motor Speedway.

Pilihan Editor: Hasil MotoGP Australia: Kalahkan Jorge Martin dan Bagnaia, Marc Marquez Juara

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi