Digelar Perdana, Honda Culture Indonesia Catatkan 2.700 Pengunjung
Reporter: Dicky Kurniawan
Editor: Rafif Rahedian
Selasa, 22 Oktober 2024 08:00 WIB
Honda Culture Indonesia. (Gooto/Dicky)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Honda Indonesia menggelar perdana ajang Honda Culture Indonesia pada 19 Oktober lalu. Acara mencatatkan jumlah pengunjung mencapai 2.700 orang dan ada 260 unit mobil Honda yang dipesan langsung di acara tersebut.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Kami sangat bangga dengan antusiasme yang luar biasa akan acara ini, membuktikan bahwa Honda telah menjadi simbol kebanggaan dan kultur yang menyatukan para penggemar dari berbagai daerah," kata Sales & Marketing and After Sales Director PT Honda Prospect Motor (HPM), Yusak Billy dalam siaran pers yang diterima Gooto pada hari ini, Selasa, 22 Oktober 2024.

Honda Culture Indonesia juga mencatatkan lebih dari 2.100 mobil Honda dari berbagai model dan generasi. Mobil-mobil merupakan miliki dari komunitas Honda sebanyak 28 komunitas yang hadir, serta masyarakat umum.

Adapun komunitas yang hadir dalam ajang tersebut berasal dari Jakarta, Bandung, Padang, Solo, dan kota-kota lainnya. Kemudian, sejumlah mobil ikonik Honda juga mejeng di Honda Culture Indonesia 2024 dengan terbagi menjadi beberapa area, yakni Heritage Display, Rare Display, Extreme Modification Display, dan Honda Racing Indonesia Display.

Setelah sukses di Jakarta, Honda Culture Indonesia akan digelar juga di beberapa kota besar lainnya. Misalnya, di Makassar pada 16 November 2024 dan ditutup di Surabaya pada 7 Desember 2024.

Pilihan Editor: Hasil MotoGP Australia: Kalahkan Jorge Martin dan Bagnaia, Marc Marquez Juara

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi