Mazda Bukukan 42 Unit Penjualan di GIIAS Semarang 2024, CX-3 Terlaris
Reporter: Dicky Kurniawan
Editor: Rafif Rahedian
Kamis, 31 Oktober 2024 15:00 WIB
Mazda memperkenalkan edisi terbaru SUV CX-60 Pro (2.5L AWD) pada pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Serpong, Kabupaten Tangerang, Banten, Kamis 18 Juli 2024. Mazda CX-60 Pro tersedia dalam pilihan warna, yakni Soul Red Crystal Metallic, Machine Grey Metallic, Platinum Quartz Metallic, Deep Crystal Blue Mica, dan Jet Black Mica. TEMPO/Tony Hartawan
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Mazda Indonesia membukukan penjualan sebanyak 42 unit dalam pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) Semarang 2024. Dari total penjualan itu, Mazda mencatatkan total transaksi sebesar Rp 24.373.300.000.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Kami berterima kasih atas sambutan hangat dari masyarakat di berbagai kota, terutama di Semarang. Antusiasme ini adalah bukti bahwa Mazda diterima dengan baik sebagai merek premium pilihan konsumen," kata Chief Operating Officer PT Eurokars Motor Indonesia (EMI), Ricky Thio dalam siaran pers yang diterima Gooto pada hari ini, Kamis, 31 Oktober 2024.

Dari total 42 unit terjual di GIIAS Semarang 2024, Mazda CX-3 Sport menjadi yang terlaris dengan penjualan sebanyak 14 unit. Kemudian, model terlaris kedua ada CX-5 tipe Kuro sebanyak 10 unit, diikuti Mazda 3 Hatchback 7 unit, Mazda 3 Sedan 3 dan CX-60 masing-masing 3 unit, serta model lain sebanyak 5 unit.

Sementara itu, untuk warna paling diminati adalah Soul Red Crystal Metallic sebanyak 17 unit. Selanjutnya ada warna Machine Grey Metallic sebanyak 5 unit, Jet Black Mica 4 unit, Platinum Quartz Metallic 4 unit, serta warna lainnya sebanyak 12 unit.

Dengan berakhirnya rangkaian GIIAS Semarang 2024, secara total GIIAS Series 2024, Mazda membukukan penjualan sebanyak 951 unit. Rinciannya, GIIAS Jakartanya sebanyak 833 unit, Surabaya 58 unit, Bandung 18 unit, serta Semarang 42 unit.

Pilihan Editor: Rasanya Mengendarai Yamaha Nmax Turbo di Sirkuit Mandalika

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi