Ilustrasi tombol AC Mobil. TEMPO/Wawan Priyanto
GOOTO.COM, Jakarta - Keberadaan Air Conditioner atau AC pada mobil sangat penting untuk mendukung kenyamanan berkendara dan melindungi berbagai komponen mobil. AC ini bisa mengalami masalah jika tidak dirawat dengan baik.
Normalnya, AC akan mengeluarkan udara dingin sesuai dengan pengaturan yang disetel. Namun, tidak jarang masalah yang membuat udara dari AC bukanlah udara dingin, melainkan udara panas. Ada berbagai hal yang menyebabkan masalah AC mengeluarkan suhu yang tidak stabil.
Masalah-masalah pada AC mencakup kerusakan kompresor, filter AC yang kotor, kurang tepatnya tekanan freon, terhalang radiator udara, kondensor bermasalah, kurangnya refrigeran, casing AC bermasalah, konektor AC yang terputus atau lemah, hingga komponen AC yang sudah usang atau melebihi masa pakai.
Berikut tips merawat dan mencegah kerusakan pada AC mobil, dilansir dari laman resmi Suzuki Indonesia pada hari ini, Senin, 4 November 2024:
1. Bijak Menggunakan AC
Usahakan untuk tidak menyalakan AC di suhu yang terlalu tinggi atau maupun terlalu rendah. Pastikan juga tidak langsung menyalakan AC ke suhu maksimal ketika baru saja menyalakan mesin mobil, karena dapat membuat kinerja kompresor menjadi semakin berat.
2. Teratur Menyalakan AC
Setidaknya, nyalakan AC seminggu sekali dengan durasi singkat meski mobil jarak dipakai, misalnya nyalakan selama 10 menit. Tindakan ini dapat membuat sirkulasi oli yang ada di dalam sistem AC tetap lancar, serta mencegah mengeringnya komponen karet seal.
3. Cek Bagian Freon
Pastikan level freon sudah ada di kondisi optimal. Apabila sudah mulai terasa suhu AC kurang dingin, maka segera memeriksa bagian freon dan mengisi ulangnya jika perlu.
4. Cek Filter Kabin dan Bersihkan
Filter kabin memiliki fungsi menyaring udara yang masuk ke dalam kabin mobil. Maka dari itu, pastikan untuk melakukan pembersihan secara berkala supaya komponen AC tetap berfungsi optimal.
5. Pastikan Kondensor Bersih
Lakukan pembersihan kondensor secara berlaka agar bebas dari debu dan berbagai kotoran yang menempel.
Pilihan Editor: Lando Norris Gagal Juara, Verstappen Menggila di F1 Brasil 2024
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto