Kunjungan ke Papua, Prabowo Naik Mobil Cina GWM Tank 500
Reporter: Dicky Kurniawan
Editor: Rafif Rahedian
Selasa, 5 November 2024 08:00 WIB
Prabowo naik GWM Tank 500. (Dok Instagram)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto melakukan kunjungan ke Desa Wanam, Merauke, Papua Selatan pada Minggu, 3 November 2024. Dalam kesempatan itu, terlihat Prabowo menyapa warga setempat dengan menggunakan mobil Cina, GWM Tank 500.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dalam unggahan di akun Instagram resmi Sekretariat Kabinet, terlihat Prabowo berada di atas GWM Tank 500 berwarna abu-abu. Mobil tersebut juga lengkap dengan penggunaan pelat nomor 'INDONESIA 1' dan juga tersemat Bendera Merah Putih di bagian depannya.

Tank 500 merupakan mobil termahal dari pabrikan Cina, GWM yang dipasarkan di Indonesia. SUV bongsor ini dipasarkan dengan harga Rp 1,196 miliar, yang membuatnya juga jadi mobil Cina termahal di pasar Tanah Air.

Bicara spesifikasi, GWM Tank 500 dibekali mesin 2.0 liter turbo dengan konfigurasi Hybrid Electric Vehicle (HEV). Pengaturan mesin tersebut menghasilkan tenaga maksimal 342 HP dan torsi 648 Nm. Mesin itu dikawinkan dengan transmisi 9HAT (9speed Hybrid Automatic) dan sistem penggerak Intelligent 4WD.

Mobil ini memiliki dimensi dengan panjang 5.078 mm, lebar 1.934 mm, dan tinggi 1.905, dengan jarak sumbu roda atau wheelbase 2.850 mm. Bobot kendaraan ini mencapai 2.535 kilogram dan memiliki pengaturan 7 tempat duduk termasuk pengemudi.

Bagian kabinnya menampilkan panel infotainment dengan layar sentuh berukuran 14,6 inci dan panel meter 12,3 inci. Mobil ini juga dilengkapi teknologi mutakhir seperti 11 mode berkendara, Integrated Intelligent Parking, Track Reversing, Conqueror Perspective, hingga off-road cruise control system.

Pilihan Editor: Honda dan McLaren Gelar Senna Sempre Jelang Balap F1 Brasil 2024

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi