Mercy S450 President Edition Dijual, Harganya Bakal Lebih Murah dari Versi Standar
Reporter: Dicky Kurniawan
Editor: Rafif Rahedian
Rabu, 13 November 2024 15:37 WIB
Mercy S450 President Edition. (Gooto/Dicky)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - PT Inchcape Indomobil Distribution Indonesia merilis Mercedes-Benz S450 President Edition. Mobil ini bekas digunakan sebagai kendaraan tamu negara dalam acara pelantikan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Mengingat mobil ini sudah pernah digunakan dan kilometernya sudah berjalan, Mercedes-Benz Indonesia akan memasarkan S450 President Edition ini dengan potongan harga. Bahkan, disebutkan bahwa harganya akan lebih murah dari S450 versi standar yang saat ini dibanderol Rp 2,9 miliar.

"Karena mileage-nya sudah berjalan sedikit, jadi memang nanti akan ada potongan harga. Tapi berapanya itu nanti masing-masing dealer yang akan mengolah. Sedikit lebih murah (dari versi standar)," kata Sales and Marketing Director PT Inchcape Indomobil Distribution Indonesia, Kariyanto Hardjosoemarto saat ditemui di Jakarta pada hari ini, Rabu, 13 November 2024.

Keri, sapaan akrab Kariyanto, setelah digunakan dalam acara pelantikan tersebut, unit-unit S450 ini dibawa langsung ke pabrik mereka yang berlokasi di Wanaherang, Kabupaten Bogor. Setiap unit dilakukan pengecekan untuk memastikan kondisinya tetap prima.

"Tentu ada yang tinggi (kilometernya), ada yang rendah, ada yang bisa di bawah 100 km. Rata-rata 100 sampai 150 km. Sampai saat ini kendaraannya masih kami simpan di pabrik kami di Wanaherang," ujarnya.

Untuk diketahui, ada 60 unit S450 President Edition yang dijual ke pasaran. Keri mengungkapkan bahwa ada beberapa pemberian sentuhan spesial pada mobil ini, untuk membedakannya dengan versi standarnya. Selain itu, setiap konsumen yang membeli S450 President Edition ini akan mendapatkan Special Box President Edition.

"Setiap pembelian kendaraan ini akan mendapatkan satu Special Box President Edition, yang salah satu isinya itu  adalah buku mengenai perjalanan mobil kepresidenan di Indonesia. Buku ini kami cetak secara terbatas, hanya kami berikan kepada 60 pembeli kendaraan ini," ujarnya.

Dalam special box itu juga terdapat buku sejarah perjalanan mobil kepresidenan di Indonesia, titanium card yang berisi tipe kendaraan, nomor VIN, dan serial dari mobil tersebut, serta ada kunci mobil tersebut.

Menurut Keri, tidak ada perbedaan spesifikasi dan fitur pada S450 President Edition ini. Perbedaan hanya ada pada bantalan di jok setiap jok dengan tulisan "President Edition" dan emblem "President" di bagian belakang mobil.

Bicara spesifikasi, Mercedes-Benz S450 President Edition dibekali mesin enam silinder segaris berkubikasi 2.999cc. Konfigurasi mesin tersebut menghasilkan tenaga 367 HP di putaran mesin 5.500-6.100 rpm dan torsi 500 Nm di 1.600 sampai 4.500 rpm.

Pilihan Editor: Royal Enfield Rilis Motor Listrik Pertamanya di EICMA 2024

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi