Hyundai Ioniq 9. (Foto: Hyundai)
GOOTO.COM, Jakarta - Hyundai Motor Company memastikan bahwa Sport Utility Vehicle (SUV) versi listrik telah meluncur, Hyundai Ioniq 9. Merupakan SUV tiga baris bertenaga listrik dengan ruang interior luas yang memadukan desain mutakhir dan teknologi kendaraan listrik (EV) inovatif.
Hyundai Ioniq 9 diluncurkan di Goldstein House yang ikonis di LA, sebagai contoh arsitektur modern pertengahan abad yang terkenal. Lokasi unik ini mencerminkan visi Hyundai Motor untuk memposisikan jajaran Ioniq sebagai simbol inovasi dan kemajuan di pasar kendaraan listrik, yang menggarisbawahi kepemimpinannya dalam elektrifikasi dan target perusahaan untuk menawarkan jajaran lengkap 23 model kendaraan listrik pada tahun 2030.
Adapun setelah memperkenalkan Hyundai Ioniq 5 dan Ioniq 6, keduanya pemenang tiga kali dalam World Car of the Year Awards pada tahun 2022 dan 2023. Dipastikan Hyundai Ioniq 9 akan membangun warisan keunggulan elektrifikasi ini.
Tatanan interior Hyundai Ioniq 9. (Foto: Hyundai)
Hyundai Ioniq 9 merupakan pilihan menarik bagi pelanggan yang mencari EV tiga baris yang dapat menampung hingga tujuh penumpang. Mobil ini menyediakan ruang mengesankan dan fitur-fitur yang memenuhi kebutuhan individu sekaligus menawarkan rasa kebersamaan — mobil ini benar-benar 'Dibuat untuk Dimiliki'.
Hyundai Ioniq 9 dirancang untuk memenuhi kebutuhan konsumen yang sangat terhubung tetapi juga menghargai ruang, privasi, dan relaksasi.
Jaehoon Chang, Presiden dan CEO Hyundai Motor Company mengatakan saat peluncuran, “Hyundai Ioniq 9 merupakan perwujudan komitmen dan keyakinan Hyundai Motor yang teguh terhadap elektrifikasi.”
“Mengandalkan Electric-Global Modular Platform (E-GMP) yang diakui Hyundai Motor Group, Hyundai Ioniq 9 menawarkan ruang interior yang luar biasa, memberikan nilai unik kepada pelanggan sekaligus memperkuat kepemimpinan kami di pasar kendaraan listrik global,” yakin Chang.
Ruang kokpit Hyundai Ioniq 9 lebih modern. (foto: Hyundai)
Desain interiornya dicirikan oleh elemen elips dan warna yang menenangkan untuk menciptakan suasana seperti ruang santai. Hal ini memberikan nuansa yang tenang dan alami, terutama saat terbenam dalam cahaya alami dari Panoramic Sunroof.
Lantai datar Hyundai Ioniq 9 mengakomodasi pengaturan tempat duduk untuk enam atau tujuh penumpang. Kursi Santai di baris pertama dan kedua dapat direbahkan sepenuhnya dan menawarkan sandaran kaki untuk kenyamanan optimal, memungkinkan hingga empat orang untuk beristirahat selama pengisian daya kendaraan tergantung pada konfigurasinya.
Hyundai Ioniq 9 juga menawarkan ruang kepala 1.899 mm dan ruang kaki 2.050 mm, saat baris kedua dan ketiga digabungkan.
Hyundai Ioniq 9 Relaxation Seats merupakan fitur perdanadari Hyundai Motor yakni Dynamic Body Care system termasuk Dynamic Touch Massage. Sistem ini menggunakan tekanan dan getaran untuk merangsang aliran dan sirkulasi darah, mengurangi kelelahan saat berkendara jauh.
Konsol Universal Island 2.0 yang dapat digeser pada SUV ini menyediakan ruang penyimpanan yang mengesankan dan pengaturan tempat duduk baris depan yang mudah diakses, sehingga meningkatkan aksesibilitas dan kenyamanan.
Penumpang Hyundai Ioniq 9 bisa menata jok untuk saling berhadapan. (Foto: Hyundai)
Jika kursi baris ketiga dilipat rata, bagasi dapat menampung hingga 1.323 liter barang bawaan, sedangkan jika ketiga baris kursi dalam keadaan terpasang, Hyundai Ioniq 9 menawarkan ruang penyimpanan hingga 620 liter.
Baterai lithium-ion NCM tegangan tinggi terpasang di lantai pada sistem PE canggih menawarkan energi sistem sebesar 110,3 kWh. Hyundai Ioniq 9 diharapkan dapat mencapai jarak tempuh bertenaga listrik penuh yang luar biasa menurut perkiraan WLTP yaitu 620 km.
Hyundai Ioniq 9 mudah dalam mengisi daya dari 10 hingga 80 persen hanya perlu waktu 24 menit menggunakan pengisi daya 350 kW.
Model Long-Range RWD didukung oleh motor belakang berdaya 160 kW, alternatif Long-Range AWD dilengkapi dengan motor depan tambahan berdaya 70 kW (255 Nm), sementara model Performance AWD menawarkan motor berdaya 160 kW (360 Nm) baik di bagian depan maupun belakang.
Hyundai Ioniq 9 tampilan unik di bagian belakang. (Foto: Hyundai)
Model Performance dapat berakselerasi dari 0 hingga 100 km/jam hanya dalam 5,2 detik, sedangkan varian Long-Range AWD membutuhkan waktu 6,7 detik, dan versi Long-Range RWD membutuhkan waktu 9,4 detik. Di jalur bebas hambatan, Ioniq 9 ini bisa melaju hingga 200 kpj.
Dalam hal akselerasi jarak menengah, seperti menyalip kendaraan lain, model Performance berakselerasi dari 80 hingga 120 km/jam dalam 3,4 detik. Varian Long-Range AWD mencapainya dalam 4,8 detik, sedangkan versi Long-Range RWD membutuhkan waktu 6,8 detik.
Sebagai informasi, untuk dimensi Hyundai Ioniq 9 memiliki panjang 5.060 mm, lebar, 1980 mm, dan tinggi 1.790 mm. Sedangkan jarak sumburoda 3.130 mm.
Pilihan Editor: Alasan Hyundai Tucson Belum Dirakit Lokal di Indonesia
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto