BMW F 900 R dan F 900 XR Kian Menggoda Secara Visual, Simak Ubahannya!
Reporter: Gooto.com
Editor: Kusnadi Chahyono
Selasa, 26 November 2024 08:35 WIB
BMW F 900 R and F 900 XR. (Foto: BMW)
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - BMW F 900 R dan F 900 XR sudah mendapat sentuhan penyegaran secara visual dan menjadikan roadster ini semakin nyaman dikendarai jarak jauh meskipun bermain di segmen mesin menengah.

BMW Motorrad membawa jajaran produk kelas menengahnya yang populer ke tingkat yang baru. Kedua model F dirancang berkesan sporty dan menyenangkan di medan berkelok-kelok, dengan pengendalian yang lebih lincah dan cocok untuk pengendara berpengalaman serta pengendara baru dan mereka yang kembali mengendarai sepeda motor.

BMW F 900 XR menghadirkan ruang kokpit dan pandang tetap baik meski perjalanan jauh. (Foto: BMW)

BMW F 900 R baru sebagai Roadster Dinamis berfokus terutama pada kesenangan berkendara yang sporty, BMW F 900 XR memiliki semua yang dibutuhkan untuk menjadi mitra yang percaya diri dalam perjalanan wisata dan liburan yang lebih jauh dengan barang bawaan.

Mesin dua silinder segaris yang bertenaga dengan homologasi Euro 5+. Mode berkendara dinamis dengan pengaturan yang lebih sporty, Dynamic Traction Control (DTC) dan kontrol torsi hambatan mesin kini menjadi standar. Knalpot sporty baru hasil kolaborasi dengan Akrapovic sebagai aksesori asli BMW Motorrad.

BMW F 900 R and F 900 XR menggunakan cakram Brembo dan pelek lebih ringan 1,8 kg berdiameter 17 inci. (Foto: BMW)

Pada BMW F 900 R dan F 900 XR baru, mesin dua silinder segaris yang telah teruji dengan kapasitas 895 cc dan daya 105 hp.

Penggunaan knalpot akrapovic bisa menghemat bobot 1,2 kg dan juga pemakaian pelek 17 inci lebih ringan 1,8 kg memberikan BMW F 900 R baru dan BMW F 900 XR ini bisa lebih menyenangkan dikendarai.

Berbeda dengan BMW Motorrad ABS, ABS Pro melangkah lebih jauh dan menawarkan keamanan yang lebih baik saat pengereman di tikungan dengan mengaktifkan pengereman berbantuan ABS pada sudut miring.

Knalpot motor Akrapovic lebih ringan dari versi standar BMW F 900 R and F 900 XR. (Foto: BMW)

Baterai baru yang lebih ringan 0,8 kg sebagai standar dan lampu sein terintegrasi  di bagian belakang. BMW F 900 XR juga sudah menggunakan Headlight Pro termasuk lampu daytime running, lampu utama adaptif, port pengisian daya USB-C, dan gagang berpemanas sebagai standar.

Pilihan Editor: Ducati Pamerkan 7 Motor Andalannya di GJAW 2024

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi