Afeela, mobil listrik dari Sony dan Honda. Dok. Sony Honda
GOOTO.COM, Jakarta - CEO perusahaan patungan Sony dan Honda, Sony Honda Mobility, Yasuhide Mizuno mengungkapkan tantangan dalam mengembangkan mobil listrik Afeela 1. Seperti diketahui, mobil listrik pertama Sony dan Honda ini dikembangkan selama kurang lebih setengah dekade.
Mizuno mengatakan dalam pengembangan Afeela 1, tantangan yang dihadapi adalah mengintegrasikan perangkat lunak Sony dengan perangkat keras Honda dengan cepat. Sebab, mereka harus mewujudkan penyaturan kompentensi yang unik ini agar bisa dipasarkan dalam waktu sesingkat mungkin.
"Kami akan melakukan pengiriman satu tahun dari sekarang, jadi kami akan mulai memproduksi. Sekarang, kami ingin melakukan produksi mencapai tujuan kami, tetapi, saat kami melakukannya, kami tetap ingin mempertahankan tingkat kualitas tersebut. Itu mungkin tantangan nomor satu bagi kami saat ini," kata Mizuno, dikutip dari laman The Drive pada hari ini, Rabu, 15 Januari 2025.
Afeela 1 memiliki jarak tempuh hingga 480 kilometer dan Mizuno menuturkan bahwa sebenarnya jarak tempuh itu bisa saja ditambahkan, namun kendalanya adalah baterainya akan menjadi lebih besar. Afeela 1 sendiri menggunakan arsitektur EV generasi terbaru dari Honda yang juga digunakan pada versi produksi prototipe sedan dan SUV Seri 0 Honda.
Kalkulus jarak tempuh versus ukuran baterai merupakan hal yang sulit bagi produsen kendaraan listrik saat ini. Cara termudah untuk meningkatkan jarak tempuh adalah dengan meningkatkan kapasitas, yang ada gilirannya akan meningkatkan bobot, musuh terbesar jarak tempuh.
Munculnya baterai solid-state seharusnya akan menyelesaikan masalah ini, atau setidaknya menguranginya hingga ke titik di mana sebagian besar kendaraan listrik akan mampu meredakan rata-rata kecemasan konsumen akan jarak tempuh.
Terkait masalah ini, Mizuno mengungkapkan bahwa jarak tempuh ini menjadi salah satu perhatian calon konsumennya, di samping kemudahan dan biaya layanan serta perawatan rutin.
Pilihan Editor: Buntut Tunjuk-tunjuk Sopir Taksi, Petugas Patwal Mobil RI 36 Ditindak
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto