
Pilihan warna Ducati Multistrada V2. (Foto: Ducati)
GOOTO.COM, Jakarta - Ducati Multistrada V2 sudah menyapa para bikers penikmat perjalanan jauh. Motor dengan konfigurasi dua silinder ini dijanjikan telah mengalami penyempurnaan dalam hal bobot ringan hingga mudah dalam pengendalian.
Centro Stile Ducati bekerjasama dengan pihak ahli mesin R&D Ducati mencoba memaksimalkan aerodinamika Ducati Multistrada V2. Thermal comfort juga dihadirkan, memungkinkan panas suhu mesin terbuang dan bagian kaki pengendara terkena angin segar.
Ducati Multistrada V2 menghadirkan jok penumpang lebih lapang. (Foto: Ducati)
Bagian lampu depan terinspirasi dari DRL Panigale dan Multistrada V4, sehingga bisa terlihat lebih agresif dari bagian depan. Beberapa panel instrumen telah ditata ulang agar pengendara bisa melihat dengan kondisi kondisi motor.
Diyakini Ducati Multistrada V2 semakin ergonomis dan nyaman saat dibawa berkendara. Jok pengendara dan penumpang juga telah didesain ulang, duduk penumpang lebih lapang. Hal ini berkat posisi pasang bagasi dimundurkan.
Lampu rem Ducati Multistrada V2 menggunakan LED. (Foto: Ducati)
Frame bermaterial alumunium telah disempurnakan termasuk bagian subframe dan lengan ayun. Konstruksinya diklaim tak berbeda jauh dengan Multistrada V4. Total bobot motor ini tanpa bensin 202 kg, tangki bisa menampung 19 liter, sehingga perjalanan bisa lebih jauh lagi.
Sebagai informasi mesin V bersudut 90 derajat yang diusung memiliki kapasitas 890 cc dengan klaim tenaga 115 hp pada 10.750 rpm dan torsi 92 Nm pada 8.250 rpm. Cukup galak, karena saat putaran 3.500 sekitar 70 persen torsi sudah tersalurkan ke roda belakang.
Panel instrumen Ducati Multistrada V2. (Foto: Ducati)
Rasio gigi 1 dan 2 dibikin lebih pendek agar pengendara bisa melaju nyaman pada kecepatan rendah dan saat membawa barang bawaan. Sudah disematkan Ducati Quick Shift 2.0, sehingga perpindahan transmisi lebih presisi dan cepat.
Sebagai motor penjelajah, Ducati Multistrada V2 tetap mempertahankan pelek 19 inci untuk bagian depan dan pelek 17 inci untuk belakang. Ban mengandalkan Pirelli Scorpion Trail II. Dua tinggi posisi jok juga disodorkan yakni 850 mm dan 830 mm. Aksesori peninggi jok bisa 870 mm dan dibuat lebih pendek 810 mm.
Ducati Multistrada V2. (Foto: Ducati)
Suspensi depan Ducati Multistrada V2 menggunakan Marzocchi berdiameter 45 mm dan untuk belakang progressive link. Versi Multistrada V2 S mengandalkan semi-active suspension dengan Ducati Skyhook Suspension. Diklaim suspensi pintar bisa dipilih redamannya melalui Suspension Mode sama seperti Multistrada V4.
Pilihan Editor: Moge Masuk Tol Kembali Diusulkan Anggota DPR, Begini Aturannya
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto