
Mario Aji di Moto2 Thailand 2025. (Dok Idemitsu Honda Team Asia)
GOOTO.COM, Jakarta - Pembalap muda Indonesia Mario Aji menampilkan performa apik di sesi Practice Moto2 Thailand pada Jumat, 28 Februari 2025. Saat itu dirinya berhasil bersaing di barisan dengan dengan para seniornya.
Mario Aji berhasil menempati posisi ke-4 di Practice Moto2 Thailand 2025 dengan catatan waktu 1 menit 35,259 detik. Dirinya bisa saja masuk posisi tiga besar andai tak kalah cepat 0,031 detik Deniz Oncu (Red Bull KTM Ajo).
Rider Idemitsu Honda Team Asia tersebut tertinggal 0,229 detik dari pembalap tercepat, yakni Diogo Moreira (Italtrans Racing Team). Hasil ini membuat Mario Aji berhak lolos secara langsung ke kualifikasi 2 (Q2) di Moto2 Thailand 2025.
“Sejak putaran pertama pagi hari, saya merasa percaya diri dan nyaman di atas motor. Saya menyelesaikan beberapa putaran solo dan melihat potensi besar dalam performa kami,” kata Mario Aji dalam keterangan resminya.
“Saya yakin masih banyak yang bisa diunggulkan, tetapi saya sangat senang, ini pertama kalinya saya langsung melaju ke Q2, dan saya tidak punya kata-kata untuk menggambarkan betapa berartinya hal itu bagi saya,” tambah dia.
Pada sesi Free Practice 1 (FP1) Moto2 Thailand 2025, Mario Aji sebenarnya tak bisa menembus zona poin. Dirinya hanya mampu menyelesaikan sesi di peringkat ke-17 lewat raihan waktu 1 menit 35,871 detik. Maka dari itu, dirinya masih berusaha keras untuk memperbaiki performanya di sesi Q2.
“Pengujian sedikit naik turun, tetapi sekarang kami bergerak ke arah yang benar. Masih ada beberapa hal yang perlu dianalisis, tetapi saya ingin berterima kasih kepada tim saya karena selalu mendukung. Saya akan fokus untuk memberikan hasil kuat lainnya di Kualifikasi,” tutup Mario Aji.
Pilihan Editor: Korupsi Pertamina: Oplos Pertamax Pakai Pertalite, Kerugian Capai Rp 193 T
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto