
Kendaraan arus balik arah Jakarta terjebak kemacetan di GT Cikampek Utama, Karawang, Jawa Barat, Minggu 14 April 2024. Berdasarkan Survei Potensi Pergerakan Masyarakat Pada Masa Lebaran Tahun 2024 yang dirilis Kementerian Perhubungan, pada puncak arus balik lebaran 2024 tanggal 14 April 2024 diperkirakan sebanyak 41 juta orang atau sekitar 21,2 persen dari total pemudik akan kembali ke kota masing-masing. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
GOOTO.COM, Jakarta - Menjelang musim mudik Lebaran 2025, Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Pol Agus Suryonugroho mengatakan pihaknya telah meninjau sejumlah ruas jalan tol hingga jalur-jalur wisata. Korlantas Polri juga memperkirakan ada peningkatan pemudik di Lebaran tahun ini.
Agus menekankan agar masyarakat yang melakukan perjalanan mudik untuk selalu menjaga keamanan dan keselamatan. Pastikan kendaraan dalam kondisi baik dan prima sebelum melakukan perjalanan.
"Cek oli, cek ban dan BBM (bahan bakar minyak). Bila menggunakan kendaraan umum, pastikan moda transportasi yang resmi. Rencanakan rute perjalanan, gunakan aplikasi navigasi pantau kondisi lalu lintas yang real time, hindari macet dan siapkan jalur-jalur alternatif," kata Agus, dikutip dari laman Korlantas Polri pada hari ini, Selasa, 4 Maret 2025.
Agus juga mengimbau pemudik untuk selalu menjaga kondisi kesehatannya, terutama di dalam perjalanan. Gunakan rest area untuk beristirahat selama perjalanan.
"Istirahat dua sampai dua setengah jam, gunakan rest area dengan baik, siapkan obat-obatan, air putih. Jangan paksa mengemudi bila lelah," ucap Kakorlantas.
Selain itu, pemudik juga diimbau untuk tidak membawa barang yang berlebih. Pemudik yang menggunakan mobil, pastikan juga menyiapkan saldo uang elektronik untuk menghindari penumpukan kendaraan di pintu tol.
"Siapkan uang dan saldo tol, silakan singgah di pos-pos pelayanan Polri manakala ada sesuatu di jalan. Kendalikan kecepatan dan jaga keselamatan di jalan," ujar Agus memungkasi.
Pilihan Editor: Hasil MotoGP Thailand 2025: Marc Marquez Juara, Alex Marquez Ke-2
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto