Mudik Lebaran: Estimasi Biaya Perbaikan AC Mobil agar Kembali Dingin
Reporter: Gooto.com
Editor: Rafif Rahedian
Senin, 17 Maret 2025 08:00 WIB
Ilustrasi kabin mobil yang dilengkapi dengan AC. Tempo/Fajar Januarta
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Air Conditioner atau AC sudah menjadi bagian penting yang tidak boleh absen di mobil. Selain berfungsi memberi nuansa dingin dalam kabin mobil, AC juga menambah kenyamanan dan kesegaran pengendara saat melakukan perjalanan mudik Lebaran 2025.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Tentu menjadi hal yang menyebalkan jika AC pada kendaraan bermasalah dan tidak dapat mengeluarkan udara dingin. Hal ini berpotensi mengganggu konsentrasi atau bahkan membuat stres pengemudi. Terlebih lagi bila berada dalam cuaca panas dan kondisi jalan yang macet. 

Kejadian semacam ini dapat diakibatkan oleh beberapa faktor. Pemilik dapat membawa mobilnya ke bengkel untuk diperiksa lebih lanjut mengenai letak permasalahan dari rusaknya AC mobil.

Dirangkum dari beberapa sumber, berikut beberapa komponen yang kemungkinan rusak dan kisaran harga perbaikan yang perlu dikeluarkan untuk mengembalikan performa AC mobil:

1. Kehabisan Freon

Freon merupakan komponen AC yang membuatnya mengeluarkan udara dingin. Sehingga, apabila freon habis sudah dipastikan AC tidak akan dingin, atau hanya mengeluarkan angin tanpa pendingin.

Mengenai biaya, pengisian freon memiliki kisaran harga yang beragam. Hal tersebut bergantung pada kebutuhan spesifikasi AC, jenis freon, dan bengkel yang dipilih. Umumnya, perbaikan ini dibanderol mulai Rp 150 ribu hingga Rp 500 ribu.

2. Kondensor Bermasalah

Kondensor merupakan komponen AC yang berfungsi untuk membuang suhu panas yang dikeluarkan oleh kompresor. Bagian ini wajib dibersihkan secara rutin agar tidak kotor dan mengakibatkan AC mobil tidak dingin.

Selain itu, bisa jadi permasalahan AC tidak dingin diakibatkan oleh bocornya kondensor. Bila itu terjadi, freon akan keluar dan cepat habis, sehingga kabin tidak lagi dingin. Biaya perbaikan kondensor berkisar ratusan ribu sampai jutaan rupiah.

3. Kompresor Rusak

Kompresor memiliki peranan penting pada kinerja AC mobil. Rusaknya komponen ini berakibat fatal hingga AC mobil bisa mati total. Selain itu, bunyi berisik AC dan dingin tidak merata juga menjadi ciri-ciri ‘jantung’ AC ini rusak.

Biaya perbaikan pada kompresor mencapai jutaan rupiah. Oleh karena itu, pemilik mobil harus rajin melakukan servis AC secara rutin.

4. Evaporator Kotor

Debu atau kotoran yang menyumbat evaporator dapat menghambat aliran udara yang dihasilkan oleh blower. Selain mengakibatkan kabin tidak dingin, evaporator kotor juga membuat AC bau apek.

Maka dari itu, pastikan evaporator rutin dibersihkan agar tidak mengganggu kenyamanan berkendara. Biaya pembersihan bagian ini mulai Rp 200.000.

5. Filter Kabin Tersumbat

Filter kabin berfungsi untuk menyaring debu dan kotoran lainnya. Apabila bagian ini sudah mulai bermasalah, pemilik mobil dapat menggantinya dengan biaya kurang lebih Rp 100.000.

RIFQI DHEVA ZA’IM | ERWAN HARTAWAN

Pilihan Editor: Mario Aji Tembus 10 Besar di Practice Moto2 Argentina, Amankan Q2

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi