Hasil MotoGP Argentina: Marc Marquez Juara, Bagnaia Gagal Podium
Reporter: Gooto.com
Editor: Rafif Rahedian
Senin, 17 Maret 2025 01:53 WIB
Pembalap Ducati Lenovo Team, Marc Marquez merayakan kemenangannya di atas podium setelah menjadi yang tercepat dalam Grand Prix MotoGP Thailand 2025 di Chang International Circuit, Buriram, Thailand, 2 Maret 2025. REUTERS/Athit Perawongmetha
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta - Marc Marquez mampu menyelesaikan balapan MotoGP Argentina dengan hasil maksimal pada Senin dini hari WIB, 17 Maret 2025. Dirinya kembali menorehkan kemenangan di Sirkuit Termas De Rio Hondo.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Meski sempat turun ke posisi dua, namun Marc Marquez berhasil merebut kembali posisi puncaknya di akhir-akhir putaran MotoGP Argentina 2025. Dirinya mampu menyalip Alex Marquez (Gresini Racing) saat balapan menyisakan lima lap lagi.

Ini menjadi kemenangan kedua beruntun Marc Marquez di MotoGP 2025. Sebelumnya, pembalap pabrikan Ducati Lenovo Team tersebut juga berhasil memenangkan balapan di Sirkuit Buriram, Thailand.

Lalu di posisi ketiga MotoGP Argentina 2025 berhasil ditempati oleh Franco Morbidelli (Pertamina Enduro VR46 Racing Team). Dirinya mampu menggagalkan podium Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team).

Bagnaia sendiri harus puas menyelesaikan balapan MotoGP Argentina 2025 di urutan ke-4. Pembalap yang akrab disapa Pecco tersebut turun satu peringkat dari posisi awal balapannya, yakni P3.

Ia dibuntuti oleh Fabio Di Giannantonio (Pertamina Enduro VR46 Racing Team), Johann Zarco (Castrol Honda LCR), Brad Binder (Red Bull KTM Factory Racing), Pedro Acosta (Red Bull KTM Factory Racing) dan Joan Mir (Honda HRC Castrol).

Hasil MotoGP Argentina 2025

1Marc MarquezDucati Lenovo (GP25)41m 11.100s
2Alex MarquezBK8 Gresini Ducati (GP24)+1.362s
3Franco MorbidelliPertamina VR46 Ducati (GP24)+4.695s
4Francesco BagnaiaDucati Lenovo (GP25)+5.536s
5Fabio Di GiannantonioPertamina VR46 Ducati (GP25)+7.138s
6Johann ZarcoCastrol Honda LCR (RC213V)+7.487s
7Brad BinderRed Bull KTM (RC16)+14.294s
8Pedro AcostaRed Bull KTM (RC16)+15.646s
9Joan MirHonda HRC Castrol (RC213V)+15.787s
10Luca MariniHonda HRC Castrol (RC213V)+16.025s
11Alex RinsMonster Yamaha (YZR-M1)+21.663s
12Maverick ViñalesRed Bull KTM Tech3 (RC16)+22.319s
13Jack MillerPramac Yamaha (YZR-M1)+23.486s
14Fabio QuartararoMonster Yamaha (YZR-M1)+25.148s
15Raul FernandezTrackhouse Aprilia (RS-GP25)+26.914s
16Fermin AldeguerBK8 Gresini Ducati (GP24)*+27.661s
17Enea BastianiniRed Bull KTM Tech3 (RC16)+40.179s
18Somkiat ChantraIdemitsu Honda LCR (RC213V)*+41.693s
 Marco BezzecchiAprilia Racing (RS-GP25)DNF
 Ai OguraTrackhouse Aprilia (RS-GP25)*DSQ

Pilihan Editor: Marc Marquez Pole Position di MotoGP Argentina, Johann Zarco Beri Kejutan

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi