Kendaraan di Tol Trans Jawa Mulai Meningkat di H-10 Lebaran
Reporter: Dicky Kurniawan
Editor: Rafif Rahedian
Senin, 24 Maret 2025 15:00 WIB
Truk dan kendaraan roda empat melaju di Jalan Tol Trans Jawa Ruas Tanjungmas - Srondol, Semarang, Jawa Tengah, 18 Desember 2024. Kementerian Perhubungan bersama dengan Kementerian Pekerjaan Umum dan Korlantas Polri menerbitkan Surat Keputusan Bersama (SKB) tentang pengaturan pembatasan operasional angkutan barang pada arus libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 di jalan tol yang berlaku pada 20 Desember 2024 pukul 00.00 waktu setempat - 1 Januari 2025 pukul 24.00. ANTARA/Makna Zaezar
Iklan
Iklan

GOOTO.COM, Jakarta -

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) mencatatkan peningkatan volume kendaraan hingga 10 persen pada H-10 Lebaran 2025. Peningkatan terjadi di tiga wilayah utama, yakni Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur, yang terakumulasi di sejumlah Gerbang Tol (GT) utama di Tol Trans Jawa.

Di GT Cikampek Utama, tercatat ada 34.726 kendaraan menuju wilayah timur Trans Jawa, naik 10,64 persen dibandingkan volume lalu lintas normal sebanyak 31.386 kendaraan. Sementara itu, kendaraan yang datang dari arah timur tercatat sebanyak 29.892 unit, meningkat 7,99 persen dari kondisi lalu lintas normal sebanyak 27.680 unit.

Kemudian, di GT Kalikangkung volume kendaraan menuju Semarang mencapai 17.640 unit, meningkat 4,05 persen dari lalu lintas normal sebanyak 16.953 kendaraan. Lalu, kendaraan yang meninggalkan Semarang tercatat sebanyak 14.658 unit, meningkat 6,89 persen dari kondisi normal sebanyak 13.713 kendaraan.

Di GT Banyumanik, tercatat 24.743 kendaraan menuju Solo, naik 1,13 persen dibandingkan lalu lintas normal 24.467 kendaraan. Sementara itu, kendaraan yang menuju Jakarta sebanyak 17.767 unit, meningkat 6 persen dari kondisi normal sebesar 16.762 kendaraan.

Kendaraan menuju Surabaya via GT Warugunung tercatat sebanyak 20.271 unit, meningkat 5,72 persen dari volume normal sebanyak 19.174 kendaraan. Sementara itu, untuk yang menuju Jakarta sebanyak 20.103 unit, meningkat 4,23 persen dari lalu lintas normal sebesar 19.287 kendaraan.

Kendaraan menuju Malang lewat GT Kejapanan Utama tercatat sebanyak 22.573 unit, justru mengalami penurunan 1,77 persen dari lalu lintas normal sebanyak 22.979 kendaraan. Namun, kendaraan menuju Surabaya dari GT ini meningkat 4,45 persen atau sebanyak 23.436 unit.

Selanjutnya, kendaraan menuju Malang via GT Singosari tercatat sebanyak 13.719 kendaraan atau naik 2,22 persen dari lalu lintas normal sebanyak 13.421 kendaraan. Lalu yang menuju Surabaya via GT ini naik 8,8 persen menjadi 12.151 unit, dibandingkan lalu lintas normal sebanyak 11.168 unit.

VP Corporate Secretary & Legal PT Jasamarga Transjawa Tol, Ria Paallo mengingatkan agar pengguna jalan tol bisa memanfaatkan diskon tarif tol sebesar 20 persen untuk perjalanan dari Jakarta menuju Semarang. Diskon ini berlaku mulai 24 Maret 2025 pukul 05.00 WIB sampai dengan 28 Maret 2025 pukul 05.00 WIB, di ruas tol yang dikelola PT JTT.

"Bagi pengguna jalan, manfaatkan potongan tarif tol yang kami berikan. Selain itu, pastikan kesiapan kendaraan dan diri sendiri sebelum memulai perjalanan, termasuk memastikan saldo uang elektronik yang cukup," kata Ria, dikutip dari Tempo.co.

DICKY KURNIAWAN | DANI ASWARA | TEMPO.CO

Pilihan Editor: Hasil F1 Cina: Oscar Piastri Juara, Lewis Hamilton dan Verstappen Gagal Podium

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram pilih grup GoOto

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi