Dok. TEMPO/ Hendra Suhara
TEMPO Interaktif, Jakarta - Anda ingin peranti hiburan berupa sistem audio di mobil Anda? Jangan gegabah, pahami dulu jenis atau aliran modifikasi audio, keuntungan, serta biaya yang harus keluarkan.
Hingga saat ini ada empat aliran besar di dunia modifikasi audio. Masing-masing memiliki kelebihan baik dalam hal kualitas suara maupun sesuai dengan anggaran yang dimiliki calon pembeli. “Mana yang dipilih sesuai dengan kantong dan mobil,” kata Welly Firmansyah, Instalatur Sentral Audio, Kemayoran, Jakarta Pusat, Kamis (30/12).
Lantas apa saja aliran itu, apa keunggulannya? Berikut penjelasan Welly:
1. Sound Pressure Level (SPL)SPL merupakan aliran modifikasi yang mengutamakan suara bas yang besar dan kencang. Sistyem ini hanya membutuhkan sedikit subwoofer, maksimal dua buah.
Namun, membutuhkan kotak subwoofer yang besar guna memantulkan nada bas dan vokal . Selain itu, tidak memerlukan aksesoris tambahan. Oleh karena itu proses pengerjaannya terbilang paling mudah dan biayanya cukup murah.
Aliran ini cocok digunakan di mobil kecil misalnya Kia Picanto, Suzuki Splash, Karimun, Katana, Hyundai i10, Hyundai i20, Kia Visto, Atoz dan lain-lain. Aliran music yang cocok diputar dengan menggunakan audio ini antara lain hip-hop atau afro music, regae atau music rastafara.
2. Sound Quality Loud (SQL)Aliran ini biasanya digunakan oleh anak-anak muda atau pecinta modifikasi untuk pameran. Bahkan, tak jarang saat mereka kumpul-kumpul, para anggota komunitas modifikasi itu memerkan kreatifitas mereka.
SQL membutuhkan speaker dan subwoofer dalam jumlah banyak. Kotak subwoofer yang dibutuhkan tidak terlalu besar, namun membutuhkan beberapa tambahan aksesori guna menunjang tampilan dan kualitas suara yang dihasilkan.
Oleh karena itu, biaya yang dibutuhkan untuk mendapatkan hasil modifdikasi yang prima juga lumayan besar. Proses pengerjaannya pun cukup rumit.
Selain cocok untuk musik hip hop, black music, reggae atau rastafara, sistem ini juga cocok untuk memutar musik jazz fushion, pop alternatif, bahkan klasik. Mobil yang cocok dipasangi audio beraliran SQL antara lain mobil MPV, SUV dan hatchback seperti Honda Jazz, Toyota Yarus, Swift, VW Golf, Beetle, dan lain-lain.
3. Sound Quality (SQ)SQ merupakan aliran modifikasi audio yang mengutamakan detil suara. Sistem ini membutuhkan perangkat yang lebih banyak agar frekuensi, nada instrument musik, hingga vokal terurai dan terdengar secara rinci, jernih, dan jelas.
Umumnya, SQ menggunakan speaker three way berkualitas tinggi. Selain itu digunakan processor khusus untuk mengatur time alignment agar suara yang dihasilkan oleh head unit seolah-olah terpusat di tengah-tengah mobil.
Bahkan, agar kualitas suara yang dihasilkan jernih dan bagus dibutuhkan subwoofer berkualitas serta tambahan aksesoris lain. Tentu, biaya yang dibutuhkan juga tidak kecil. Proses pengerjaannya pun cukup rumit.
Sistem audio aliran ini sangat cocok untuk memutar music jenis Jazz Fushion atau Swing, Rock Klasik, Audiophile, Orchestra, Simphoni, hip-hop, tecno music dan lain-lain. Adapun mobil yang cocok untuk dipasangi hampir setiap jenis mobil, mulai dari mobil MPv, wagon, shingga hatchback.
Welly menyebut, Suzuki Aerio, Toyota Avanza, Suzuki APV, juga bisa menggunakan auidio ini. Tetapi yang paling pas adalah MPV yang panjang seperti Alphard, Elgrand, Grandis, VW Touran, Kijang Innova, Hyundai H-1, Hyundai Trajet, VW Transporter, VW Caravelle, dan lain-lain.
4. Car theatreSistem hiburan mobil ini umumnya digunakan oleh mobil yang biasa digunakan untuk seluruh keluarga. Aliran ini menggunakan sejumlah perangkat audio dan video seperti televisi, pemutar DVD, head unit, centre speaker untuk mendukung surround system, dan tambahan perangkat lainnya sesuai keinginan.
Keuntungannya, sistem ini bisa dipasang di semua jenis mobil. Hanya, proses pengerjaannya lebih rumit dan biaya yang dibutuhkan juga tidak kecil. “Kata bicara yang ideal, yaitu kualitas suara dan gambar yang bagus dengan perangkat lengkap,” kata Welly.
Sistem audio aliran ini sangat cocok untuk memutar music yang bersifat live concert. Jenis musiknya mulai dari pop, keroncong, hingga jazz swing maupun rock heavy metal bisa nyaman didengarkan melalui sistem audio beraliran ini.
Irulah empat aliran modifikasi sistem hiburan di mobil. Bila Anda masih penasaran dan tergolong sebagai pemula, tidak ada salahnya memilih aliran SPL.
Menurut Welly, untuk mobil jenis low MPV seperti Toyota Avanza, Xenia, Suzuki APV atau sedan dengan anggaran Rp 5 - Rp 5,5 juta sudah mendapatkan hasil yang bagus. Namun, harga itu taksiran hingga pekan ketiga Desember ini.
Bermodal dana sebesar itu, Anda sudah bisa mendapatkan power amplifier Venom V460, speaker depan 6 inci Venom VX6X, sub woofer 10 inci Venom VX2010, serta enclosure custom sealed. “ Untuk head unit, dan speaker belakang menggunakan bawaan dari pabrik yang sudah ada di mobil,” kata dia.
ARIF ARIANTO